Kepri,CakraNEWS.ID- Memasuki puasa hari ke-10,Kepolisian Daerah Kepukaun Riau. melalui Itwasda Polda Kepri, Rorena dan Dit Tahti kembali melakukan pembagian 1000 paket Ta’jil,sebagai santapan untuk berbuka puasa kepada masyarakat Kota Batam.
Pembagian 1000 paket Ta’jil tersebut,dibagikan secara langsung oleh Irwasda Polda Kepri, Kombes Pol Purwolelono, S.IK,MM, yang di dampingi oleh Karo Rena, Kombes Pol Budi Yuwono,S.IK, Dir Tahti,AKBP Dudus Harley Davidson,Bhayangkari dengan melibatkan personil Itwasda, Rorena, personil Tahti serta personil Bintara Remaja Polda Kepri, bertempat disimpang Bank Indonesia, Batam Center, Kota Batam, Rabu (15/5/2019).
Irwasda Polda Kepri kepada Wartawan mengatakan,pembagian 1000 paket Ta’jil yang dilakukan oleh Polda Kepri kepada masyarakat sebagai bentuk silatuhrami dan apersiasi dari Polda Kepri, kepada masyarakat yang turut serta membantu Polda Kepri dalam menciptakan situasi Kamtibmas yang aman, sejuk dan kondusif.
“Kegiatan pembagian Ta’jil ini sebagai bentuk apresiasi dari Polda Kepri kepada masyarakat yang telah turut serta mengisi keamanan dan ketertiban di wilayah hukum Polda Kepri. Sehingga situasi Kamtibmas yang kita rasakan saat ini, ada rasa kenyamanan, keamanan dan situasi yang sejuk di wilayah Kepri,” ungkap Perwira Polri berpangkat tiga melati itu.
Ia mengatakan, Polda Kerpi tetap berharap bersama dengan komponen masyarakat, saling menjaga situasi Kamtibas di Kepri yang aman, damai, sejuk dan kondusif.
“Kegiatan ini akan berlangsung selama 30 hari ke depan di bulan suci Ramadhan 1440/Hijria. Jadi selama bulan Romadhon kita berbagi-bagi berkah kepada masyarakat,”tutur Irwasda
Lanjut dikatakannya, selain setiap hari kita berbagi-bagi Ta’jil kepada masyarakat, setiap satu minggu, Polda Kepri juga akan melakukan buka puasa bersama masyarakat, dan inshya Allah pada Jumat (17/5/2019), Polda Kepri akan berbagi 4000 paket Ta’jil kepada masyarakat di Tanjung Riau, Kecamatan Sekupang, Kota Batam. Penyiapan 1000 paket Ta’jil tersebut dikerjakan secara langsung oleh personil Itwasda Polda Kepri, bersama personil Bintara Remaja Polda Kepri.
Sebelum dibagikan kepada masyarakat, pakel Ta’jil tersebut, diambil sampel pemeriksaan oleh tim Bid Dokes Polda Kepri. Hal ini dilakukan untuk mencegah adanya bahan-bahan berbahaya yang mengandung formalin dan dapat membahayakan masyarakat bila menkonsumsi.
Dari hasil test dari tim Bid Dokes Polda Kepri dengan menggunakan alat test, Nitrite Test,Formaldhyde Test,Cyanude Test,Arsenic Test dan Arsen Test, tidak ditemukan zat kimia berbahaya dalam 1000 paket Ta’jil tersebut. (CNI-01)