Sebanyak 2.517 video inovasi dari 460 daerah se-Indonesia. Kabupaten SBB berhasil menggait keseluruhan sector hingga membawa pulang 13 Milard Rupiah.
Piru, CakraNews.ID– KABUPATEN Seram Bagian Barat (SBB) berhasil menyabet tujuh penghargaan sekaligus dalam ajang lomba dari Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri).
Hal itu disampaikan Kepala Bgaian Hubungan Masyarakat (Kabag Humas), Hendrik Mandaku, Rabu (24/06) di lantai II Kantor Bupati.
Mandaku menyatakan, ketujuh penghargaan tersebut disertai bonus yang langsung diterima Bupati, Drs. Moh Yasin Payapo.
“Kabupaten SBB meraih penghargaan dalam lomba Inovasi Daerah Penyiapan Tatanan New Normal Baru Produktif ,dan Aman Covid – 19 digelar Kemendagri,” akui Mandaku.
Diejelaskan, lomba inovasi daerah tersebut meliputi sector sekaligus dan empat klaster. Untuk terdiri dari, sector pasar tradisional, pasar modern, hotel, restoran, tempat wisata, transportasi publik serta pelayanan terpadu satu pintu.
Sementara empat klaster terdiri dari klaster provinsi, kota, kabupaten dan kabupaten tertinggal.
“Tujuan lomba inovasi daerah adalah untuk mempersiapkan masyarakat untuk menghadapi suatu tatanan yang baru yakni kebijakan new normal,” jelas Mandaku.
“Ini sebagai tahapan pengenalan atau prokondisi agar seluruh masyarakat siap dan mampu beradaptasi terutama dengan protokol kesehatan dalam berbagai aspek kehidupan seperti yang disampaikan Mendagri dalam sambutan pembukaan,” akuinya.
Selain piagam penghargaan, pemenang lomba akan diberikan dana insentif daerah (DID) yang besarnya mencapai 3 Miliard.
Sementara untuk bonus juara, berfariasi untuk setiap sektor dan klaster.
Ia menyatakan, dalam lomba tersebut sebanyak 2.517 video inovasi dari 460 daerah.
Kabupaten SBB berhasil meraih peringkat pertama pada sektor pasar modern serta peringkat kedua dan ketiga pada enam sektor lainnya.
Berikut rincian penghargaan yang diraih kabupaten SBB :
- pasar tradisional juara 2,
- pasar modern juara 1,
- hotel juara 2,
- restoran juara 3,
- tempat wisata juara 3,
- transportasi publik juara 2,
- pelayanan terpadu satu pintu juara 2,
Atas capaian tersebut, total bonus yang dipulangkan sebanyak 13 Miliard.
“Dengan dana insentif daerah sebesar 13 M tersebut, tercatat bahwa kabupaten SBB menjadi kabupaten dengan perolehan hadiah terbesar pada lomba ini sedangkan capaian daerah lainya yang paling tinggi kedua adalah sebesar 11 M,” akui Mandaku.
Hasil tersebut merupakan capaian yang luar biasa dari kerja keras pemerintah kabupaten dengan dukungan Forkopimda dan tokoh agama serta masyarakat kabupaten SBB.
“Ini membuktikan bahwa apabila kita berkolaborasi dan kerja sama dengan niat yang tulus dan tekat yang kuat maka apapun yang kita inginkan pasti bisa kita capai.”
Hasil terbaik sudah kita raih,tantangan berat kita adalah penerapannya dalam tatanan kehidupan normal baru new normal live kedapan Kita harus bisa dan tetap optimis, “KITA BISA KASIH BAE SBB”, tambah Mandaku.*** CNI-04