Site icon Cakra News

451 Personil BKO Kodam XVI/Pattimura, Terima Pembekalan Dari Wakil Kepala Staf AD

Maluku,CakraNEWS,ID- Wakil Kepala Staf Angkatan Darat (Wakasad), Letnan Jenderal TNI Moch Fachruddin, S.Sos ditengah kunjungan kerjanya di wilayah Maluku menyempatkan diri memberikan pembekalan kepada 451 Personel Satuan Bawah Kendali Operasi (BKO) Kodam XVI/Pattimura Gel I Tahun 2020, bertempat di Mako Rindam XVI/Pattimura, Desa Suli, Kec Salahutu Kab Malteng, Selasa (14/7/2020).

Setibanya di Mako Rindam XVI/Pattimura, Wakasad menerima laporan jajar kehormatan, setelah Itu dilanjutkan dengan penanaman pohon khas Maluku yaitu pohon Pala secara simbolis di lokasi Rindam dan menuliskan pesan dan kesan kepada seluruh Prajurit Rindam XVI/Pattimura.

Kesan dan pesan Wakasad memiliki arti penting bagi seluruh prajurit untuk senantiasa menjaga, mempertahankan dan meningkatkan profesionalisme, atas semangat pengabdian yang tinggi kepada masyarakat, bekerja dengan tulus dan ikhlas, disiplin, loyalitas serta dedikasi yang tinggi untuk menunjang optimalisasi pelaksanaan tugas pokok satuan.

Usai melaksanakan ibadah shalat ashar, Wakasad beserta rombongan berkesempatan bertatap muka langsung dan memberikan pembekalan kepada ratusan personil Satgas BKO Kodim Persiapan Kodam XVI/Pattimura. Terlebih dahulu, Panglima Kodam XVI/Pattimura Mayjen TNI Marga Taufiq membuka acara pembekalan tersebut.

Dihadapan seluruh personil Satgas BKO, Pangdam dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada Wakasad beserta rombongan karena telah meluangkan waktu di tengah kesibukan untuk datang dan memberikan pembekalan langsung kepada personel satgas BKO.

Lebih lanjut Pangdam menjelaskan, personel Satgas BKO sebelumnya telah menerima berbagai ilmu dan materi baik berupa pengetahuan bidang teritorial, intelijen, hukum, dll, ditambah juga pembekalan oleh Ketua DRPD Provinsi Maluku, Kakesbangpol Provinsi Maluku dan Kapolda Maluku. Hal tersebut dirasa sudah sangat pas mengantar para personil satgas BKO dalam penugasannya kelak.

“Kami menilai pembekalan dari Wakasad sangat bermanfaat untuk para personel satgas BKO Kodim Persiapan Kodam XVI/Pattimura terutama menumbuhkan spirit moril dan tekad yang kuat,” ujar Pangdam.

Mengawali pembekalannya, Wakasad terlebih dahulu mengenalkan rombongan yang Beliau bawa dari Jakarta yaitu Waasintel Kasad Bid Binintel, Waasops Kasad Bid Siapops, Waaslat Kasad Bid Lat, Waaspers Kasad Bid Binpers, Waaslog Kasad Bid Bekpalkes, Waaster Kasad Bid Ren dan Puanter.

Wakasad sangat memberikan apresiasi kepada seluruh personil satgas BKO karena telah bersedia nantinya ditempatkan di Kodim-Kodim baru yang ada di wilayah Kodam XVI/Pattimura yaitu 11 Kodim baru meliputi 6 Kodim di wilayah Provinsi Maluku dan 5 Kodim di wilayah Provinsi Maluku Utara.

“Berdasarkan petunjuk Kepala Staf Angkatan Darat Jenderal TNI Andika Perkasa, bahwa personel satgas BKO yang berkeinginan menjadi organik diberikan kesejahteraan akan dinaikan pangkatnya satu tingkat lebih tinggi bagi personel berpangkat Bintara/Tamtama, dan bagi Perwira maka akan diberikan kesempatan pendidikan lebih dahulu,”Wakil Kepala Staf AD.


Wakasad berharap nantinya seluruh personel satgas BKO di satuan baru dapat menjadi aparat teritorial yang cakap dengan berpedoman kepada 5 kemampuan teritorial, sinergitas dengan kepolisian dan masyarakat.

“Peran kalian sangat penting, khususnya membantu Angkatan Darat dalam membangun daerah,” ujar Wakasad.

Kegiatan ditutup dengan pemberian cinderamata yang diserahkan langsung oleh Danrindam XVI/Pattimura Kolonel Inf R. Dwi Tjahjo Harsono dan disaksikan oleh Pangdam XVI/ Pattimura beserta PJU Kodam XVI/Pattimura.

Keesokan harinya, Wakasad beserta rombongan akan melaksanakan olah raga bersama seluruh personil Kodam XVI/ Pattimura baik seluruh Prajurit dan PNS lingkungan Kodam XVI/Pattimura. (CNI-01)

Exit mobile version