Site icon Cakra News

Berkunjung Ke RST Latumeten, Pangdam XVI/Pattimura Beri Piagam Penghargaan Kepada Dokter Dan Tenaga Medis

Maluku,CakraNEWS.ID- Pangdam XVI/Pattimura, Mayjen TNI Jefri Apoly Rahawarin, menyerahkan piagam penghargaan kepada para dokter dan tengah medis di rumah sakit tentara, Tingkat II Latumeten Ambon, Rabu (7/7/2021).

Piagam penghargaan tersebut, diberikan Pangdam XVI/Pattimura sebagai bentuk apresiasi atas kinerja dan dedikasi para dokter dan tenaga medis yang sepenuh hati bekerja melampaui panggilan tugas dan panggilan hati, semata-mata berbuat untuk kemanusiaan, dalam menangani kasus Covid-19.

“Dokter dan para tenaga kesehatan, merupakan benteng pertahanan terakhir Bangsa di bidang kesehatan pada masa pandemi Coavid-19,”ucap Pangdam XVI/ Pattimura dalam pengarahan, saat berkunjung ke RST Tingkat II Latumeten Ambon .

Pangdam mengatakan, mencermati kondisi penyebaran covid-19 di pulau Jawa dan Bali yang terus meningkat sehingga saat ini diberlakukan PPKM Mikro Darurat. Sementara itu di wilayah Kodam XVI/Pattimura, Kota Ambon dan Kepulauan Aru Provinsi Maluku dikenakan PPKM mikro diperketat, sehingga perlu menjadi perhatian bersama. (CNI-01)

Exit mobile version