Maluku,CakraNEWS.ID- Memberantas peredaran gelap narkotika di wilayah Maluku, menjadi komitmen Badan Narkotika Nasional (BNN) Provinsi Maluku bersama Polda Maluku.
Ketegasan tersebut, diungkapkan Kapolda Maluku, Irjen Pol, Refdi Andri, saat menerima kunjungan silatuhrami, Kepala BNNP Maluku, Brigjen Pol. M.Z. Muttaqien, bersama Penyuluh Narkoba Ahli Madya Drs. Abner Timisela,M.Si dan Pelaksana Tugas (Plt) Kabid Pemberantasan, AKBP Umar Kelean dirungan kerja Kapolda Maluku, pada Rabu (3/2/2021).
“ Selaku Kapolda Maluku, siap bersinergi dengan mendukung kinerja BNNP dalam hal pencegahan dan pemberantasan narkotika,”tegas Kapolda Maluku.
Kapolda menuturkan, langkah pencegahan peredaran narkotika di wilayah Maluku, salah satunya dengan melakukan perluasan terhadap kampung tangguh.
“Jadi bukan saja tangguh sosial ekonomi, pendidikan, kesehatan, keamanan dan ketertiban masyarakat tapi tangguh juga dalam membantu memberantas peredaran narkotika di Wilayah Maluku. Dalam pelaksanaannya nanti akan melibatkan kerjasama BNNP Maluku dengan direktorat Bimas Polda Maluku dan Polres jajaran,”tutur Kapolda Maluku.
Dikesempatan tersebut, Kepala BNNP Maluku, juga berharap adanya dukungan dari Polda Maluku bersama seluruh stakeholder dalam memberantas peredaran narkoitka di Maluku.
“Kami mengharapkan dukungan dari Kapolda bersama-sama dengan stakeholder di Provinsi Maluku untuk bergerak memberantas narkotika di bumi raja-raja ini,” harap Kepala BNNP Maluku. (CNI-01)