Bupati Malra Tinjau Walisitas Kesehatan Dan Pendidikan di Kei Besar

Pemerintahan

Malra,Maluku– Bupati Maluku Tenggara, Hi. M. Thaher Hanubun, terus saja melakukan kunjungan kerja meskipun hari libur sekalipun. Kali ini Bupati, menyambangi ohoi Weduar, Kecamatan Kei Besar Selatan, Kabupaten Malra.

Kunjungan orang nomor satu di kabupaten Malra, terkait bidang Kesehatan dan Pendidikan di puskesmas Ohoi Weduar, dan penambahan tenaga pengajar Guru di Sekolah Dasar Negeri (SDN) Weduar, dilangsungkan pada, Minggu,(11/11/18).

Dalam kunjungan ke Desa (ohoi) Weduar, Bupati didampingi Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kab Malra, Clemens Welafubun, dan melibatkan sejumlah Dokter Ahli, diantaranya dokter spesialis penyakit dalam, dokter umum, dokter spesialis bedah, dokter spesialis gigi dan dokter spesialis organ dalam, dan empat tenaga pengajar Guru SD.

Kehadiran rombongan Bupati dan tim Dokter tersebut sontak menarik perhatian masyarakat ohoi Weduar, dengan penuh semangat warga mendatangi gedung puskesmas guna melakukan pemeriksaan secara gratis.

Kepala Puskesmas Ohoi Weduar, Ny. M.Y.J. Rahajaan, AMK, antusias warga masyarakat yang mengikuti kegiatan Bhakti Sosial pemeriksaan dan pengobatan gratis tersebut cukup banyak dengan jumlah pasien yang terdaftar diantaranya pasien penyakit dalam berjumlah 60, pasien umum 100 orang, pasien sakit gigi 35 orang, pasien bedah 19 orang dan pasien obgin sebanyak 15 orang.

 Sedangkan untuk bidang pendidikan Bupati menyerahkan 4, Guru yang ditarik dari beberapa ohoi di Malra, yang ditempatkan ke ohoi Weduar dan diterima langsung oleh kepala sekolah, SD, Kristen ohoi Weduar, Martencjy Rahajaan.

Bupati dalam arahannya menyampaikan, kepada seluruh masyarakat ohoi Weduar, agar para guru yang baru ditempatkan dapat diterima dan diperlakukan secara baik.

“Saya menitipkan guru-guru ini kepada, Camat, kepala ohoi, dan Kepala UPTD Kec. Kei Besar Selatan. Saya berharap agar para guru baik yang baru saja ditempatkan dan mereka yang sementara bertugas saat ini agar dijaga dan diperlakukan secara baik,”Harapnya

Bupati, berharap dukungan semua pihak guna bersama sama dengan pemerintah daerah, bersinergi dalam kegiatan pengobatan gratis, penambahan tenaga medis dan tenaga pengajar, agar dapat mereta ke semua ohoi di Malra.

“Pesan saya untuk para guru yang baru ditempatkan di ohoi Weduar ini, agar secepat mungkin dapat berbaur dengan rekan rekan guru, siswa dan orang tua siswa, serta seluruh masyarakat ohoi Weduar, agar dalam menjalankan tugas dan tanggung jawabnya dapat terlaksana dengan baik, tenang dan lancer,”Ungkapnya

Menurutnya, kegiatan seperti saat ini, harus diselenggarakan secara merata, di setiap Kecamatan, dan ohoi, apabila ini membantu dan memberikan efek yang berdampak langsung ke masyarakat, kegiatannya bisa kita laksanakan setiap bulan.

Untuk diketahui tenaga pengajar yang ditugaskan ke ohoi Weduar diantaranya, Guru, C. Ruban, asal (SDN Mathias 2, Langgur)  Agnes Debeturu, asal (SDN Inpres Watdek). Rofina Telaubun, asal (SDN. 3 Mastur Baru). dan Antonia Rahangiar, asal ( SDN. INPRES Ohoirenan). (CNI-01)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *