Bupati SBB Himbau Para Guru TK,SD Dan SMP, Gunakan DAK Untuk Bangun Sarana Prasarana Pendidik

Pemerintahan

Piru,CakraNEWS.ID- Bupati Seram Bagian Barat,M.Yasin Payapo melakukan sosialiasi berkaitan dengan pengelolaan dana alokasi khusus (DAK) fisik bidang pendidikan jenjang tingkat sekola TK,SD, dan SMP tahun 2020, bertempat di gedung Hatutelu,Desa Piru, Kecamatan Seram Barat, Kabupaten Seram Bagian Barat, pada Rabu (2/9/2020).

Sosialisasi DAK fisik pendidikan, mengikut sertakan perwakilan peserta masing-masing 3 orang guru TK, 32 orang guru SMP serta di ikuti oleh seluruh kepala sekola TK SD dan SMP sebagai perwakilan dari komite sekolah yang berjumlah 210 peserta.

Sosialisasi yang dibuka secara langsung oleh Bupati SBB, ditandai dengan penyematan tanda peserta kepada perwakilan kepala sekolah tingkat TK,SD,SMP serta penyerahan surat perjanjian pemberian bantuan DAK fisik bidang pendidikan tahun 2020 kepada perwakilan Kepala Sekolah.

“Kita patut bersyukur karena di tahun ini, ditengah pandemi Covid-19 Kabupaten Seram Bagian Barat kembali mendapat DAK berupa afirmasi dan DAK reguler yang diperuntuhkan bagi pembangunan dan rehabilitasi sarana dan prasarana pendidikan pada jenjang TK, SD  SMP.

“Tahun ini adalah tahun ke 4 Ibu Bapak di undang untuk mengikuti kegiatan seperti ini.pada priode kepemimpinan Saya  sebagai Bupati Seram Bagian Barat.Komite sekolah juga kami undang untuk mengukuti Sosialisasi DAK seperti ini. Pelaksanaan DAK kusus dibidang Pendidikan ini dilakikan secara swajelola, olehnya itu mulai dari perencanaan sampai selesainya kerjakan, menjadi tangung jawab kepala sekolah,” tutur Payapo.

 

Payapo juga menghimbau, kepada para guru untuk dapat mengikuti petunjuk operasional pengelolaan dak dengan membentuk panitia pembangunan sekolah (P2S) melalui musyawarah dan mufakat oleh panitia pembangunan sekolah dengan melibatkan guru dan komite sekolah serta masyarakat.

“Agar seluruh pihak yang terlibat dalam proses pembangunan maupun rehabilitasi sarana dan prasarana sekolah dapat bersinergi dan kerja sama dengan baik dengan satu tujuan menyelesaikan pekerjaannya,” himbau Payapo.

Payapo berharap, dengan waktu kurang 4 bulan, program DAK fisik dapat dilaksanakan dengan baik dan sesuai dengan apa yang direncanakan, serta yang sangat penting bagi pengguna dan fisik ini setiap penggunaan dak agar dapat dipertanggung jawabkan dengan baik.

“Kiranya saudara dapat menjadikan momentum ini untuk mempersembahkan yang terbaik bagi Kabupaten Seram Bagian Barat yang kita cintai,”harap Payapo. (CNI-03)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *