Malteng,CakraNEWS.ID- Dimasa pandemi saat ini, selaku TNI Khususnya Komando Distrik Militer (Kodim) 1502/Masohi, Korem 151/Binaiya dituntut untuk tetap melakukan komunikasi sosial kali ini dengan cara melaksanakan kegiatan jalan santai sekaligus memastikan masyarakat taat protokol kesehatan untuk mencegah penyebaran Covid 19.
Seperti yang dilakukan Dandim 1502/Masohi, Letkol Inf Nunung Wahyu Nugroho, bersama jajarannya menggandeng seluruh elemen bersama Forkopimda Kabupaten Maluku Tengah dalam kegiatan komsosnya, dengan membawa puluhan spanduk yang bertuliskan kalimat-kalimat pesan-pesan kepada warga masyarakat untuk selalu berdisiplin dalam mencegah covid pandemi saat ini, Kamis (4/3/2021).
Setelah menginstruksikan ke jajaran Koramil untuk melakukan dukungan dan pengawalan kampung tangguh, tentu hal ini akan mengerucut sampai ditingkat Kabupaten untuk terus melakukan pendisiplinan kepada warga masyarakat akan pentingnya pencegahan covid-19 ini.
“Baik tangguh dalam melakukan penanganan medis, tangguh dalam penanganan sosial maupun tangguh dalam menghadapi ketahanan pangan, hal ini tentu perlunya sinergitas antar institusi, lembaga dan warga masyarakat secara luas guna membangun kekuatan ekonomi masyarakat yang terdampak Pandemi saat ini,”ucap Letkol Inf Wahyu.
Dalam kesempatan yang sama Bupati Maluku Tengah H.Abua Tuasikal, menghimbau kepada warga masyarakat untuk saling bersinergi dalam mendukung program Nasional vaksin Covid, Mengingt hal ini bukan semata-mata tugas Pemerintah baik TNI maupun Polri saja namun peran serta selutuh komponen masyarakat Maluku Tengah. (CNI-01)