Dukung Instruksi Kapolri, Kompolnas Ajak Warga NU Se-Indonesia Bahu Membahu Sukseskan Percepatan Herd Immunity

Nasional

Jakarta,CakraNEWS.ID- Apresiasi dan dukungan, di berikan Komisi Kepolisian Nasional, berkaitan dengan Instruksi Kapolri, Jenderal Polisi, Listyo Sigit Prabowo, yang mengajak seluruh jajaran Polri, mengandeng warga Nahdatul Ulama (NU) se-Indonesia untuk mempercerpat Herd Immunity.

Anggota Kompolnas, H. Mohhamad Dawam, yang dikonfirmasi CakraNEWS.ID, melalui pesan selulernya, Kamis (8/7/2021) menuturkan, Intruksi Kapolri terkait vaksinasi massal dengan menggandeng warga NU se-Indonesia dengan bekerjasama dengan TNI dan PBNU adalah sangat strategis dan Insya Allah akan efektif.

“Bagi warga NU, selama Program Pemerintah mengandung unsur mashlahah ‘ammah (kemaslahatan umum), maka wajib hukumnya untuk mengikutinya dalam konteks ini adalah program vaksinasi massal untuk mempercepat kekebalam komunitas (Herd Immunity),”ajak Dawan .

Gus Dawam sapaan akrab, H. Mohhamad Dawam, menuturkan  selaku anggota Kompolnas, dirinya ikut mendorong dan membantu semua jejaring warga NU, baik di levek kecamatan, kabupaten hingga tingkat Provinsi, untuk bahu-membahu dalam menyukseskan program vaknisnasi massal yang di berikan Pemerintah, dengan bekerja sama dengan Polri dan TNI.

Baca Juga: Kapolri Instruksikan Jajaran Polri Gandeng Warga NU Se-Indonesia Untuk Percepat Herd Immunity

“Hemat saya, hal ini akan berjalan dengan baik, dan sebagai Anggota Kompolnas saya ikut mendorong semua jejaring NU baik dilevel Kecamatan, Kabupaten hingga Provinsi harus bahu membahu dalam mensukseskan program ini,”ucap Gus Dawam

Menurutnya, program yang sedang dicanangkan Pemerintah masuk dalam salah satu Kaedah Dasar yang sering digunakan warga NU yakni: Tasharruful Imaam ”Alar Raiyyah, Manuuthun Bil Mashlahah (Kebijakan Pemerintah terhadap Rakyatnya, harus diorientasikan pada bentuk Kemaslahatan). Dalam hal ini, dapat dipastikan oreintasi Kapolri, TNI, PBNU adalah dalam konteks orientasi kemaslahatan dalam bidang penanganan kesehatan bagi warga Indonesia.

“Tentu bukan hanya kepada warga NU se-Indonesia, namun juga semua elemen anak bangsa apalagi disaat saat yang membutuhkan bangunan konsolidasi ukhuwwah wathaniyyah (persaudaaan kebangsaan) di Indonesia. Berharap, pertolongan Tuhan Yang Maha Kuasa: Program ini berjalan efektif, strategis dan bermanfaat bagi kita semuanya,” Pungkasnya. (CNI-01)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *