Ambon, cakraNEWS.ID– Turnamen Bola Voli Ina Latu Maluku Cup, yang bergulir sejak Minggu (21/03) di lapangan Matasiri Negeri Pelauw ternyata menghadirkan sejumlah pemain profesional yang tersebar atau memperkuat sejumlah klub.
Sebut saja Dony Haryono, spiker andalan Tim Proliga BNI 46 ini adalah punggawa Indonesia pada Sea Games 2019 di Filipina. Saat itu Dony Haryono terpilih sebagai Pemain Terbaik, sekaligus mempersembahkan medali emas untuk Timnas (Tim Nasional) Voli Putra Indonesia.
Selain Dony, ada pula Wilda Siti Nurfadhilah, yang merupakan Kapten Timnas Voli Putri Indonesia pada sejumlah ajang internasional. Mojang Bandung ini tercatat turut mempersembahkan Medali Perak untuk Timnas Indonesia pada Sea Games 2017 dan Medali Perunggu pada Sea Games 2019.
Selain kerap menjadi Kapten Timnas Voli Putri Indonesia, Wilda juga menjadi Kapten untuk Tim Proliga Jakarta Pertamina Energi. Kehadirannya di lapangan sering mencuri perhatian penonton, selain penampilannya yang apik, juga karena berparas cantik dan konsisten berkerudung.
Dalam Open Turnamen Ina Latu Cup 2021 ini, Dony memperkuat Tim Salut Putra, sementara Wilda memperkuat Tim Salut Putri. Kehadiran kedua pemain Timnas ini tentu dapat turut memotivasi para pemain di Maluku untuk terus meningkatkan prestasi.
Manager Tim Salut dari Piru Seram Bagian Barat, Lusya Setitit berharap hadirnya kedua pemain ini, tidak saja menjadi motivasi para pemain Tim Salut, tapi juga semua tim yang turut mengambil bagian dalam Turnamen Ina Latu Cup 2021 yang dipusatkan di Negeri Pelauw.
Sementara itu, seperti diberitakan sebelumnya, Ina Latu Maluku, Widya Pratiwi Murad dalam sambutannya saat pembukaan turnamen mengatakan, Turnamen Bola Voli Ina Latu Cup Maluku 2021 merupakan salah satu kejuaraan yang memiliki arti penting dan strategis, termasuk dalam memperkokoh persaudaraan.
“Besar harapan saya selain sebagai ajang untuk menyalurkan hobi dan kegemaran, melalui turnamen ini dapat menjadi ajang silaturahmi serta memperkokoh persatuan, persaudaraan dan kebersamaan diantara kita,” ungkap Ketua Tim Penggerak PKK dan Dekranasda Provinsi Maluku tersebut.
Lebih dari itu, lanjut Widya, melalui turnamen ini juga merupakan ajang untuk menyaring bibit-bibit olahraga Bola Voli baru untuk dilatih dan dikembangkan menjadi atlet yang berkualitas, yang akan menjadi aset daerah, khususnya di bidang olahraga.
Senada dengan Ina Latu Maluku, Founder IndoEast Network (IEN) Ikhsan Tualeka, sebagai pelaksana kegiatan melalui salah satu program IEN yaitu Beta Sport mengatakan, kegiatan semacam ini penting dan strategis, karena adalah momentum penting dalam berkontribusi bagi kemajuan olahraga khususnya bola voli.
“Olahraga selain sebagai prestasi, juga adalah wadah terjalin dan diperkuatnya kohesi sosial di masyarakat, apalagi bagi Maluku yang pernah dilanda konflik sosial”, jelas Ikhsan.
Berikutnya menurut Ikhsan, momentum Turnamen Bola Voli Ina Latu Cup 2021 adalah bentuk nyata dari apa yang disebut dengan sinergi dan kolaborasi.
“Kita bisa lihat, berbagai elemen, Seperti Ina Latu Maluku, pemuda, masyarakat sipil, hingga anggota legislatif turut urun rembuk atau berkolaborasi guna terselenggaranya event ini, jelas Ikhsan
Adapun kenapa Negeri Pelauw dipilih sebagai pusat pelaksanaan turnamen, Ikhsan menjelaskan sejumlah pertimbangan, selain karena di zona hijau Pandemi Covid-19, akses ke Negeri Pelauw yang ada di Pulau Haruku relatif mudah dijangkau dari pulau-pulau sekitar, seperti dari Pulau Seram, Pulau Ambon dan Saparua.
“Kami mempertimbangkan aspek atau situasi pandemi, jadi memilih pelaksanaannya tidak di Kota Ambon, juga terkait akses bagi para tim yang relatif dekat untuk menyeberang ke Pulau Haruku yang posisinya ada di tengah, diapit oleh pulau-pulau lainnya”, ungkap Ikhsan.
Founder Beta Sport ini berharap turnamen bola voli sebagai langkah awal. Dimana kedepannya akan ada cabang olahraga lainnya dapat turut digelar dan itu bisa di mana saja di kepulauan Maluku.
“Targetnya olahraga harus menjadi instrumen penting dalam memajukan pemuda Maluku, meninggikan prestasi, mendorong bergeliatnya ekonomi dan memperkokoh persatuan dan kesatuan orang Basudara”, pungkas anak muda yang dikenal enerjik ini.