MBD,CakraNEWS.ID- Mengedukasi para pelajar untuk meningkatkan minat belajar di tengah pandemi Covid-19, dilakukan Brigadir Polisi, Aswerus Meyoka, personil Bhabinkamtibmas Desa Letsiara, Polsek Tepa, Polres Maluku Barat Daya, dengan menyediakan Lebtob yang digunkan untuk proses belajar Online para siswa-siswi, di Desa Letsiara, Kecamatan Pulau Babar, Kabupaten Maluku Barat Daya.
Penyediaan fasilitas belajar online bagi para siswa-siswi SD Desa Letsiar, dilakukan Brigpol Aswerus Meyoka melalui program kearifan lokal Maluku PAPEDA PANAS (Polisi Peduli Pendidikan Anak Perbatasan Dan Pesisir) , yang digalahkan oleh Kepolisian Resor Maluku Barat Daya, dalam membantu proses belajar online para siswa-siswi yang ada di perbatasan dan pesisir.
Layaknya seorang guru, proses belajar online, yang dilakukan Brigpol Aswerus Meyoka, diawali dengan pengenalan penggunaan fasiltitas elektoronik (Labtob) bagi para siswa-siswi di desa binaannya itu. Usai menjelaskan cara penggunaan fasilitas bejalar online, Brigpol Aswerus Meyoka, mulai menuntut dengan baik satu persatu para siswa-siswi SD yang dikumpulkan untuk memulai proses belajar online dan penyelesaian tugas-tugas belajar sekolah.
“ Selaku Bhabinkamtibmas, kepedulian saya untuk membantu para siswa-siswi SD di desa binaan saya untuk bisa belajar online dan menyelesaikan tugas-tugas belajar dengan baik. Olehnya itu pelaksanaan aktiftas belajar online bersama para siswa-siswai di desa binaan saya, dilakukan melalui program Papeda Panas, sabagimana yang digagas oleh Kapolres MBD, dalam program kerjanya, untuk membantu anak-anak yang ada di daerah perbatasan dan pesisir di Kabupaten MBD,”ungkap Brigpol Aswerus Meyoka , yang dikonfirmasi CakraNEWS.ID, melalui telephone seluler, Minggu (16/5/2021). (CNI-01)