Malteng,CakraNEWS.ID- Rajut kebersamaan dan silatuhrami, dilakukan Kodim 1502/Masohi melalui komunikasi sosial (KOMSOS), bersama personil Polri dan Pemerintah Kabupaten Maluku Tengah, dengan bertemamakan “ Sinergitas Membangun Bangsa”, bertempat di Aula Kodim 1502/Masohi, Jumat (19/06/2020).
Dandim 1502/Masohi Letkol Inf.Nunung Wahyudy.SE.M.Si mengatakan, tujuan dilakukannya kegiatan komsos, adalah untuk memelihara dan meningkatkan hubungan antara Kodim 1502/Masohi dengan aparat Pemerintah Daerah. Selain itu juga untuk kepentingan pertahanan Negara, menanamkan nilai-nilai Pancasila sebagai falsafah dan Ideologi Negara serta wawasan.
“ Bahwa ideologi Negara serta wawasan kebangsaan bagi aparat pemerintah di daerah guna menyiapkan wilayah pertahanan dan kekuatan pendukungnya untuk tercapainya tugas pokok Kodim 1502/Masohi,”ungkap Dandim 1502/Masohi.
Dandim menuturkan, substansi dalam kegiatan komsos ini, adalah berguna untuk memperkokoh hubungan kerjasama dalam penanganan Covid-19 beserta dampak yang dirasakan oleh masyarakt luas khususnya di tiga wilayah kabupaten Zona Teritorial Kodim 1502/ Masohi.
“Daik dalam kegiatan Gugus tugas Covid di internal Kodim maupun Pemerintah Daerah yang harus disinergikan kepada Pemda, hal ini tentu sangat penting dalam proses pengambilan keputusan Kepala Daerah yang sebelumnya melihat indikator-indikator yang terjadi dilapangan. Hal tersebut juga perlunya sosialisasi yang harus didukung oleh seluruh komponen yang ada guna menekan penularan dan memutus mata rantai penyebaran Covid-19 tersebut,”tutur Dandim.
Perwira TNI berpangkat dua melati itu menuturkan, saat ini Kodim 1502/Masohi mendapat program ketahanan pangan dengan luasan 300 hektar yang direncanakan terbagi menjadi 3 (tiga) lokasi pertanian baik di Kabupaten SBB, Malteng dan SBT masing-masing 100 hektar lahan yang akan diolah menjadi lahan Jagung.
Hal ini tentu akan menjawab dari dampak Covid-19 guna mengantisipasi kelangkaan pangan sekaligus membantu meningkatkan kesejahteraan masyarakat petani, bahwa dalam program ini dikawal dan didampingi oleh Babinsa dilapangan.
Hadir dalam acara Komsos tersebut, Bupati Malteng, Hi.Tuasikal Abua, SH, Bupati Kab. SBT Abdul Mukti Keliobas, Danyonif 731/Kabaresi Letkol Inf I Putu Witharsana Eka, Dandenpom XVI/2Masohi Letkol Cpm Hendry Sirait.
Hadir pula Ketua DPRD Kab.Malteng Fatzah Tuankota, Ketua Pengadilan Kabupaten Malteng, Agus Ardianto,SH.MH, Kajari Kab.Malteng Dr.July Isnur,SH.MH, Kadiskes Kab. Malteng dr.Jeni Adijaya, Ketua PWI Kab. Malteng, Forkopimda Malteng, Forkopimda SBT, Waka Polres Malteng Kompol Leo Tiahahu dan Wakapolres SBT Kompol La Udin.
Bahkan hadir pula Pabung SBT Mayor Inf.Mahubessy, Para Perwira Kodim 1502/Masohi, Kepala Bank Mandiri Cabang Masohi Hendra Rumapar, Kepala BRI Cabang Masohi Wawan Indarno, Kepala Bank Maluku. (CNI-01)