Gowes Bhayangkara, Polda Kepri Siapkan Hadiah dan Doorprize Gratis Kepada Masyarakat

Militer Polri

Kepri,CakraNEWS.ID- Taburan Doorprize dan hadia menarikan lainnya, disiapkan secara gratis oleh Kepolisian Daerah Kepulauan Riau, kepada masyarakat dalam kegiatan Gowes bersama TNI/Polri dan masyarakat, pada rangka peringatan Hari Ulang Tahun Polri ke-73 tahun 2019.

“Dalam rangkaian hari Bhayangkara ke-73 tahun 2019 Polda Kepri menggelar kegiatan Bhayangkara Gowes yang akan dilaksanakan pada hari minggu tanggal 30 juni 2019 pada pukul 06.00 WIB bertempat di Dataran Engku Putri Batam Center. Gowes Bhayangkara ini melibatkan personil TNI/Polri dan masyarakat tanpa melalui pendaftaran yang didalamnya akan ada undian doorprize dan hadia menarik lainnya,” ungkap Kabid Propam Polda Kepri, Kombes Drs I Gede Mega Suparwitha,S.IK, yang didamping Kabid Humas Polda Kepri, Kombes Pol S.Erlangga dalam rilisnya kepada Wartawan di Mapolda Kepri, Jumat (28/6/2019).

Selaku Ketua Panitia Gowes Bhayangkara, Kabid Propam Polda Kepri berharap kegiatan gowes tersebut dapat memperkuat soliditas dan kekompakan TNI/Polri dan masyarakat dalam menjaga situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif di Kepri.

 

 

 

 

Kabid Propam Polda Kepri, Kombes Drs I Gede Mega Suparwitha,S.IK, didamping Kabid Humas Polda Kepri, Kombes Pol S.Erlangga dalam rilisnya kepada Wartawan di Mapolda Kepri
Kabid Propam Polda Kepri, Kombes Drs I Gede Mega Suparwitha,S.IK, didamping Kabid Humas Polda Kepri, Kombes Pol S.Erlangga dalam rilisnya kepada Wartawan di Mapolda Kepri

“Gowes Bhayangkara yang akan berlangsung pada Minggu (30/6/2019) jam 06.00 WIB di dataran Engku Putri dengan jarak yang ditempuh sekitar 12 Kilo Meter akan diikuti oleh TNI/Polri dan masyarakat. Personil TNI/Polri yang mengikuti Gowes Bhayangkara tersebut dikhususkan berseragam dinas PDL. Hal ini dilakukan untuk menunjukan kepada masyarakat kita TNI/Polri tetap solid dan tetap menyatu dengan masyarakat dengan satu komitmen bersama menjaga situasi Kepri yang aman dan damai,”tutur Suparwitha.

Kabid Humas menambahkan, pada pelaksanaannya, Gowes Bhayangkara tersebut telah didesiakan undian berhadia dan doorpize menarik diantaranya, 3 buah sepeda motor, 9 unit sepeda, 6 unit kulkas, 9 unit dispenser, 9 unit kipas angin dan hiburan lainnya.

Jarak yang ditempuh pada Gowes ini sejauh 12 kilometer dengan rutenya diawali dengan titik star dari dataran Engku Putri, kemudian melewati simpang masjid raya,melalui ke ruas jalan Kepri Mall,menuju jalan Sudirman arah ke Polresta Barelang, menuju ke simpang fly over, melaju ke jalan Simpang Rosedale, Bundaran Madani, Simpang Kadin, Simpang ikan daun, simpang Masjid dan finish di dataran Engku Putri

“Untuk peserta Gowes Bhayangkara diperkirakan sekitar 1500 peserta dengan melibatkan TNI/Polri, komunitas sepeda dan masyarakat umum. Tidak ada proses pendaftaran dan gratis terbuka untuk umum, jadi siapa saja boleh ikut dalam kegiatan gowes tersebut,”tambah Erlangga. (CNI-01)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *