Gubernur Maluku Tekan 3 Point, Pencegahan Dan Penangan Covid-19 Di Maluku

Pemerintahan

Maluku,CakraNEWS.ID- Gubernur Maluku,Irjen Pol (Purn) Drs Murad Ismail menekankan tiga point penting terkait pencegahan dan penanganan penyebaran Covid-19 diantaranya :

  1. Masalah Kesehatan dan Keselamatan
  2. Ketahanan Ekonomi
  3. Pemberian Jaring Pengaman Sosial.

Penekanan 3 point penting pencegahan dan penanganan penyebaran Covid-19, tersebut disampikan Gubernur Maluku, saat memimpin rapat online melalui Video Conference bersama Forkopimda Provinsi Maluku, Bupati/Walikota, Gugus Tugas Kabupaten/Kota, Tokoh Agama, serta Pimpinan OPD terkait di lingkup Pemerintah Provinsi Maluku, Ambon, Rabu (8/4/2020).

Video conference yang dilaksanakan itu berkaitan dengan upaya percepatan dan penanganan wabah Covid-19, serta kesiapan pengamanan Bulan Suci Ramadhan 1441 Hijriah, Tahun 2020.

Gubernur Maluku dalam sambutannya saat membuka video conference, mengatakan berpegang pada dua prinsip utama penanganan Covid-19, yaitu “Mengobati Yang Sakit” dan “Menjaga Yang Sehat”.

Olehnya Pemprov Maluku telah mengeluarkan beberapa Keputusan penting antara lain; Penetapan Maluku Dalam Keadaan Darurat Non Alam, dan Maklumat Gubernur Maluku.

Sebagai ikhtiar dalam menahan laju dan memutus mata rantai sebaran Covid-19, dan tetap mengacu pada ketentuan dan kebijakan Physical Distancing (Jarak Fisik), Gubernur berharap kepada seluruh Bupati/ Walikota bersama TNI/POLRI dan Tokoh agama, dapat membantu proses ibadah selama bulan Ramadhan nanti. (CNI-01)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *