Maluku,CakraNEWS.ID- Kapolda Maluku Irjen Pol DRS. Baharudin Djafar, M.Si, melaksanakan kunjungan ke Rumah Sakit Umum yang ada Kecamatan Saparua, Kabupaten Maluku Tengah, pada Minggu (31/5/2020).
Kedatangan Kapolda Maluku yang di damping Kapolresta Pulau Ambon dan Pulau-Pulau Lease, Kombes Pol Leo Sunarya, Simatupang, S.IK, ke RSU Saparau adalah untuk melihat langsung kondisi 9 warga Saparua yang terpapar Covid-19 dan sedang menjalani perawatan di RSU tersebut.
“Dalam kunjungan kerja ke RSU Saparua, Kapolda Maluku, bersama Kaporesta P.Ambon dan Pp.Lease, melihat langsung kondisi 9 pasien Covid-19. Selain melihat langsung kondisi 9 pasien Covid-19 yang di rawat di RSU Saparua, Kapolda Maluku juga memberikan semangat serta masukan yang positif dalam memfisikolog bagi para pasien Covid-19- agar cepat sembuh,” ungkap Kabid Humas Polda Maluku, Kombes Pol Muhammad Roem Ohirat dalam rilisnya kepada wartawan.
Kabid Humas Polda Maluku menambahkan, selain menyemangati para pasien Covid-19, Kapolda Maluku juga mengapresiasi kinerja para tenaga medis di RSU Saparau yang selalu setia memberikan pelayanan terbaik kepada para pasien Covid-19, walaupun ditengah keterbatasan peralatan medis yang lengkap. (CNI-01)