Ambon, CakraNEWS.ID– Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Maluku Dr. H. Yamin, S.Ag., M.Pd.I., menghadiri apel gelar pasukan Operasi Mantap Praja Salawaku dalam rangka pengamanan Pilkada 2024.
Apel berlangsung di Lapangan Chr. Tahapary Polda Maluku, Ambon, Senin (26/8/2024).
Bertindak sebagai Komandan Apel, Kombes Pol Marheus Dostan Siregar yang saat ini menjabat sebagai Komandan Satuan Brimob Polda Maluku.
Apel gelar pasukan diawali dengan penyampaian amanat dari Kapolda Maluku Irjen Pol Eddy Sumitro Tambunan dan Pangdam Pattimura Mayjen TNI Syahrial yang menekankan sinergitas Kepolisian bersama TNI membangun sinergitas yang solid untuk pengamanan Pilkada serentak 2024.
“Dalam mewujudkan Pilkada yang kondusif, saya minta netralitas ASN Kemenag Maluku dijaga sebagaimana pada Pemilu Pilpres dan Pileg kemarin. Saya berharap tidak ada temuan dari Bawaslu bahwa ada ASN yang terlibat dalam politik praktis” ujar H. Yamin di sela-sela menghadiri apel gelar pasukan pengamanan Pemilukada.
Yamin juga menaruh harapan bahwa pemberitaan mengenai Pilkada harus bersifat mendukung dan tidak menimbulkan kesalahpahaman di masyarakat. Kontribusi aktif dari masyarakat juga dianggap penting dalam menciptakan suasana Pilkada yang aman, damai, tertib, dan lancar.
“Kita memiliki tanggungjawab bersama untuk menjaga stabilitas politik, hukum, dan keamanan. Masyarakat dan ASN sebagai pemilih memiliki peran kunci dalam mewujudkan pemilihan kepala daerah yang demokratis,” lanjutnya.
Selain itu, H. Yamin juga menyoroti pentingnya pengawalan keamanan dalam pelaksanaan Pemungutan Suara Ulang (PSU) yang akan segera berlangsung di seluruh wilayah kabupaten/kota se-Maluku.
Pernyataan Yamin ini menjadi sebuah panggilan bagi seluruh elemen masyarakat dan ASN untuk turut serta menjaga integritas dan kelancaran proses Pilkada 2024, demi terciptanya demokrasi yang sehat dan berkualitas di Provinsi Maluku.
Turut hadir Forkopimda Maluku atau yang mewakili, Dandrem 151/Binaya, Kabinda Maluku, Kepala BNN Provinsi Maluku, seluruh pejabat utama Polda Maluku, perwakilan KPU dan Bawaslu, Kapolresta Pulau-Pulau Ambon dan Pulau Lease, para pimpinan lembaga keagamaan, serta personil perlibatan Polda Maluku dan TNI Kodam Pattimura. *** Inmas-Zam