Kapolda Maluku Bantu 2 Ton Beras, Untuk Warga Korban Kebakaran Di Pasar Mardika Kota Ambon

Polri

Maluku,CakraNEWS.ID– Rasa ibah dan prihatin terhadap musibah kebakaran yang terjadi di kawasan pemukiman warga di pasar Mardika, Kelurahan Rijali, Kecamatan Sirimau Kota Ambon, menarik simpatik dari Kepala Kepolisian Daerah Maluku.

Di damping sejumlah pejabat utama, Kapolda Maluku, Irjen Pol Lotharia Latif, turun langsung untuk melakukan peninjauan di lokasi kebakaran, Jumat (9/12/2022). Dalam peninjauan, Kapolda Maluku mendatangi dapur umum dan tempat yang akan dibangun tenda darurat untuk para pengungsi.

Selain melihat langsung dapur umum dan tempat untuk pengungsian korban kebakaran, Kapolda Maluku juga menyerahkan bantuan sosial berupa beras sebanyak 2 ton untuk korban kebakaran yang melanda kawasan tersebut sejak pukul 03.30 WIT.

“Hari ini kami meninjau lokasi kebakaran dan menyerahkan bantuan beras kepada korban kebakaran. Semoga bantuan ini dapat sedikit membantu korban kebakaran,” kata Kapolda.

Irjen Latif juga mengaku akan mengerahkan mobil tangki Polri untuk menyalurkan air bersih kepada korban kebakaran di lokasi pengungsian.

“Kami juga akan membantu tenda-tenda Polri sebagai tenda darurat kepada para korban kebakaran,” terangnya.

Irjen Latif mengaku sangat prihatin atas musibah kebakaran yang terjadi hari ini. Ia berharap para korban kebakaran dapat menghadapinya dengan penuh kesabaran.

“Saya sangat prihatin, dan merasakan penderitaan yang dialami korban kebakaran. Semoga korban bisa tabah dan sabar dalam menghadapi ujian ini,” ujarnya.

Kepada masyarakat, Kapolda juga berharap untuk tidak menjadikan lokasi kebakaran sebagai obyek selfi dan menyebarkan di media sosial.

“Mari kita hargai para korban. Kita rasakan penderitaan mereka. Jadi saya harap jangan ada yang jadikan obyek kebakaran untuk berselfi ria dan sebar di media sosial,” pintanya.*CNI-01

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *