Maluku,CakraNEWS.ID- Jabatan Iptu Johanis Laikyar, Kepala Satuan Reserse Narkoba Polda Maluku Tenggara Barat, resmi diserahkan kepada Ipda Markus A. Panggabean,S.Tr.K.
Penyerahan jabatan Kasat Resnarkoba Polres MTB tersebut, dilakukan dalam upacara serahterima jabatan (SERTIJAB) yang dipimpin langsung oleh Kapolres MTB, AKBP Andre Sukendar,S.IK selaku Inspektur Upacara (IRUP), bertempat dihalaman Mapolres MTB, Senin (12/8/2019).
Sertijab Kasat Narkoba Polres MTB tersebut, sesuai dengan Surat Keputusan Kapolda Maluku Nomor : KEP/234/VII/2019 tanggal 24 Juli 2019 yakni Kasat Narkoba dari Iptu Johanis Laikyar kepada Ipda Markus A.Panggabean,S.Tr.K.
“Serah terima jabatan merupakan hal yang biasa dilakukan di lingkungan organisasi Polri dalam rangka penyegaran dan pengembangan karir,” tutur Sukendar
Kapolres juga mengucapkan terimakasih kepada pejabat lama yang telah melaksanakan tugas dengan baik dan ucapan selamat datang dan selamat bertugas kepada pejabat baru segera laksanakan tugas pokok, segera kenali lingkungan kerja dan jalin kerjasama dengan pejabat dan tokoh – tokoh di lingkungan kerja.
Ipda Markus.A.Panggabean, sebelumnya bertugas sebagai Waka Polsek Saumlaki Polres Maluku Tenggara Barat. Sementara Iptu Johanis Laikyar ditempatkan sebagai PS Kasubbag Dalops Bag Ops Polres Maluku Tenggara Barat.
Selesai giat Upacara dilanjutkan dengan pemberian ucapan selamat didahului oleh Kapolres Maluku Tenggara Barat beserta PJU dan anggota Polres Maluku Tenggara Barat, Polsek Saumlaki, Polsek Wertamrian dan Brimob Kompi 3 Batalyon C.
Hadir dalam giat tersebut antara lain Waka Polres Maluku Tenggara Barat Kompol Lodevicus Tethool, para Kabag, para Kasat, Kapolsek Wertamrian, Perwira Polres Maluku Tenggara Barat, personil Polres Maluku Tenggara Barat, Polsek Saumkaki, Polsek Wertamrian serta Pengurus Bhayangkari cabang Maluku Tenggara Barat. (CNI-01)