Kapolri Antisipasi Serangan Siber, Ini Langkahnya

Polri

Jakarta,CakraNEWS.ID- Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo mengakui serangan siber saat ini kian marak terjadi di Indonesia. Untuk itu, skema dalam proses pengamanan perlu diperkuat.

“Kita menghadapi kondisi yang rentan terkait dengan masalah serangan siber. Sehingga mau tidak mau, kita harus mempersiapkan pengamanan di bidang serangan siber,” kata Kapolri dalam Rakorwas Kompolnas-Polri di Ancol, Jakarta Utara, Rabu (17/7).

Dalam menghadapi hal ini, Kapolri menjelaskan, pihaknya telah menyusun sejumlah regulasi untuk memperketat keamanan dari layanan digital Polri. Nantinya, aplikasi hingga situs layanan Polri akan terlebih dulu di-asesmen keamanannya oleh Komite TIK Polri.

Selain itu, eks Kabareskrim ini memastikan, Korps Bhayangkara bakal melakukan peningkatan infrastruktur keamanan data.

“Mulai dari perangkat anti DDOS dan tentunya beberapa sistem pengamanan lain yang harus kita siapkan termasuk mekanisme pengamanan data,” jelas Kapolri.

“Dan tentunya kita harus melakukan pentest secara berkala. Artinya sistem keamanan yang sudah kita buat harus kita coba untuk kita terobos, apakah ini masih baik atau harus kita tingkatkan lagi,” lanjut Kapolri.

Kapolri mengatakan, saat ini juga telah dibentuk tim Computer Security Incident Response Team (CSIRT) yang bertugas melakukan penyelidikan pelaku kejahatan di bidang siber.

Tim ini hasil kerja sama Polri, Badan Sandi Siber Negara (BSSN), dari Badan Intelijen Negara (BIN), dan Badan Intelijen Strategis (BAIS) TNI.

“Ini tentunya terus kita lakukan, karena memang perkembangan kejahatan siber terus meningkat, sehingga selalu dibuat hal-hal baru untuk bisa menerobos sistem keamanan,”pungkas Kapolri.*CNI-01

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *