Kepri,CakraNEWS.ID- Pertolongan pertama kepada masyarakat yang terkena musibah, dilakukan oleh Kasubdit Gakkum Ditlantas Polda Kepri, Kompol Oji Fahroji dengan membantu korban laka lantas di depan Dobrah BCL,Kecamatan Nongsa Kota Batam.
Saat tengah melaksankan tugas pengaturan lalulintas, di seputaran jln raya Kecamatan Nongsa, Kompol Oji Fahroji bersama 4 personil Ditlantas Polda Kepri, seorang pengedara motor Try Yono (43) mengalami laka lantas akibat tergelincir dengan sepeda motor miliknya, Rabu (15/1/2020)
Melihat persitiwa tersebut,Kompol Oji Fahroji yang tengah melakukan pengaturan lalu lintas langsung mendatangi tempat kejadian dimana korban terjatuh.
Mendatangi korban, Perwira satu melati itu langsung membantu mengangkat korban yang tidak bisa bendiri ke atas tandu dan dimasukan ke dalam mobil untuk dibawah ke Puskesmas Nongsa. (CNI-01)
Berikut Video: