Bula, CakraNEWS.ID– Kejaksaan Negeri Seram Bagian Timur (SBT) melaksanakan upacara pagi dalam rangka memperingati hari Lahir Pancasila, yang bertempat di Halaman kantor Kejaksaan Negeri SBT, Kamis (1/6/2023).
Upacara hari lahir pancasila, yang berlangsung khidmat tersebut di pimpin oleh inspektur upacara Kepala Kejaksaan Negeri Eddy Samrah L,S.H.,M.H, sedangkan sebagai pelaksana komandan upacara di laksanakan oleh kepala seksi Intelijen Kejaksaan Rian JozeLopulalan, S.H. serta di ikuti oleh seluruh para Kasi beserta pegawai dan PPNPN Kejaksaan Negeri SBT.
Dalam amanatnya, Eddy Samrah selaku inspektur upacara mengatakan, agar lebih mendalami, menghayati dan mengamalkan nilai-nilai luhur Pancasila sebagai dasar Bangsa dan Negara.
“Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila ini meneguhkan komitmen kita agar lebih mendalami, menghayati dan mengamalkan nilai-nilai luhur Pancasila sebagai dasar Bangsa dan Negara, dari Sabang sampai Merauke adalah keberagaman. Berbagai etnis, bahasa, adat istiadat, agama, kepercayaan dan golongan bersatu padu membentuk Indonesia. Itulah ke-bhineka tunggal ika-an kita,” tutur Samrah.
Lanjut Samrah, “Sekali lagi, jaga perdamaian, jaga persatuan, dan jaga persaudaraan di antara kita. Mari kita saling bersikap santun, saling menghormati, saling toleran, dan saling membantu untuk kepentingan bangsa. Mari kita saling bahu-membahu, bergotong royong demi kemajuan Indonesia. Selamat Hari Lahir Pancasila,” tutup Samrah.*** CNI-06