Ketua PN Dataran Honipopu Lantik 2 Hakim Baru

Pemerintahan

Piru,CakraNEWS.ID- Ketua Pengadilan Negeri Dataran Hunipopu, Yohanes Dairo Malo,SH.MH, memimpin pengambilan sumpah dan melantik dua hakim, bertempat di kantor Pengadilan Dataran Hunipopu jalan Pendidikan, Kecamatan Seram Barat, Kabupaten Seram Bagian Barat, pada Selasa (2/5/2020)

Pengambilan sumpah jabatan dua hakim Pengadilan Dataran Hunipopu, sesuai surat keputusan Ketua Mahkama Agung RI, nomor: 540/DJU/KP. 04.5/3/2020, tentang pengangkatan Hakim Pengadilan Negeri di lingkungan Peradilan Umum.

Bahwa ditetapkan Keputusan Presiden Republik Indonesia,nomor:29/P tahun 2020, tanggal 11, Maret 2020, tentang pengangkatan dalam jabatan Hakim makan perlu menempatan Hakim tersebut pada Pengadilan Negeri Dataran Hunipopu, (1) Andi Maulana Arif Nur,SH (2) Dwi Satya Nugroho Aji ,SH.

Ditempat terpisah Wakil Ketua Pengadilan Negeri  Dataran Hunipopu, Agus Triyanto ,SH.MH.yang juga juru bicara, di kantor Pengadilan Negeri Dataran Hunipopu mengatakan, berkaitan dengan sidang di Pengadilan Negeri Dataran Hunipopu yang dilaksanakan pada hari ini, Selasa (2/6/2020), diadakan sidang istimewa untuk pelantikan dan pengambilan sumpah Hakim baru di Pengadilan Negeri Dataran Hunipopu ini merupakan kelanjutan dari pelantikan yang sudah di laksanakan bulan kemari pelantikan Dua Hakim,dan hari ini pelantikan Dua Hakim lagi  jadi genap sudah Empat Hakim di Pengadilan Negeri Dataran Hunipopu.

Dan untuk persidangan hari ini diikuti prosesi persidangan sebagai mana di pengadilan tinggi negeri yang dilaksanakan oleh majelis hakim, yaitu tiga hakim yang melaksanakan persidanggan untuk pelaksaan pengambikan sumpah dan pelantikan.

“Atas nama, Hakim Pa Haji dan Pa Andy, semuanya hakim baru yang sudah melaksanakan tugas, pada bulan kemari,namun karena tertumbuk dengan maslah Covid -19 sehingga mereka tidak bisa datang ke Piru Kecamatan Seram Barat Kabupaten SBB, untuk melaksanakan pelantikan,dan insa Allah hari ini sudah bisa dilaksanakan pelantikan,” ungkap Agus Triyanto.

Triyanto menuturkan, secara keseluruhan jumlah hakim yang bertugas di kantor Pengadilan Dataran Negeri  Hunipopu sudah bertambah menjadi tujuh (7) Hakim. Namum demikian ada satu hakim yang nantinya dimutasikan,ejadi tinggal Enam hakim yang bertugas di Pengadilan Negeri Dataran Hunipopu.

Turut hadir Bupati SBB, M Yasin Payapo ,Ketua DPRD SBB, Abdul Rasid, Kajari SBB, Sugi Carvalo, SH.MH, mewakili Kapolres SBB, Kabag Ren, AKP Z Wacanno, Kalapas Kelas II B Piru Rachman, Pabung 1502/Masohi Mayor Inf D.Mado, Dandim Persiapan Mayor Inf, P Hutapea, Sekda Mansur Tuharea, dan Ibu Ketua Dharmayukti Karini, Maria Dairo Malo. (CNI-04)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *