Kompolnas Apresiasi Penggunaan Teknologi CCTV Dan Drone Polda Banten, Pantau Aktifitas Di Pelabuhan Merak

Nasional

Jakarta,CakraNEWS.ID- Pengawasan aktivitas bongkar muat dan pemeriksaan keaamanan di wilayah pelabuhan merak, yang dilakukan Kepolisian Daerah Banten menggunakan teknologi kamera pemantau  (CCTV) dan drone, mendapat apresiasi dari Komisi Kepolisian Nasional NAsional (KOMPOLNAS).

Ungkapan apresiasi tersebut, disampaikan juru bicara Kompolnas Poengky Indarti, yang didampingi anggota Kompolnas, Irjen Pol (Purn) Pudji Hartanto Iskandan dan H.Mohammad Dawam, saat melakukan pemantauan dan monitoring pelaksanaan operasi ketupat 2021, diwilayah hukum Polda Banten, pada Kamis (6/5/2021).

Di sela-sela kunjungan tersebut, selaku anggota Kompolnas, Irjen Pol (Purn) Pudji HArtanto Iskandar, meminta kepada Kapolda Banten, Irjen Rudy Heriyanto Adi Nugroho, agar pelaksanaan pengamanan operasi ketupat 2021 diwilayah hukum Polda Banten, dilakukan dengan management by disgn.

Langkah tersebut perlu dilakukan Polda Banten, melalui perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan, pengawasan dan pengendalian dilaksanakan secara baik. Sehingga nampak dengan jelas situasi landai dan tidak ada gejolak masyarakat pemudik yang akan menyeberang ke Lampung.

“Koordinasi dan komunikasi serta eksekusi agar tidak ada gejolak masyarakat pemudik, tepat sangat penting manakala prediksi akan terjadi harus segera bisa diantisipasi. Dan langkah tersebut telah dilakukan dengan baik oleh Polda Banten,”ucap Pudji Hartanto Iskandar.

Pudji juga berharap, kepada anggota Polri yang bertugas dalam pengamanan operasi ketupat 2021, agar tetap melaksanakan tugas melayani masyarakat dengan profesional dan semangat.

“Lakukan prokes secara ketat sehingga sampai dengan tugas selesai tidak ada anggota Polri yang sedang bertugas terpapar C19, selamat bertugas sukses,”pesan Pudji Hartanto Iskandar.

Dalam pelaksanaan monitoring dan pemantauan pelaksanaan operasi ketupat 2021, diwilayah hukum Polda Banten, anggota Kompolnas, diterima langsung oleh, Kapolda Banten, Irjen Rudy Heriyanto Adi Nugroho, yang di dampingi Dirlantas Polda Banten Kombes Pol Rudy Purnomo, Kapolres Cilegon.

Dalam tinjaun dilapangan ada beberapa hal yang positif dilakukkan diantaranya pemanfaatan IT terintegrasi, pos penyekatan berlapis dan teknis pengalihan/putar balik dilokasi yang tepat (pos gerem). Selain itu adanya buku pintar yang dibagikan kepada anggota gatur pos penyekatan bila terjadi debat/komplain dari pemudik, serta ketegasan petugas saat menemui adanya orang yang bertugas disertai dengan surat tugas tapi belum dilakukkan ketentuan prokes yaitu belum di rapid tes anti gen, oleh petugas diwajibkan untuk rapid tes antigen gratis, bila hasilnya positif Polda Banten pun sudah menyiapkan ruangan untuk karantina. (CNI-01)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *