Meriahkan HUT Kabupaten SBB Ke-16, Pemkab SBB Gelar Lomba Dayung Antar Desa

Pemerintahan

Piru,CakraNEWS.ID-  Semarak kemeriaah perayaan Hari Ulang Tahun Kabupaten Seram Bagian Barat yang ke-16, dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten SBB dengan menggelar lomba dayung di kalangan masyarakat. Lomba dayung tersebut dimulai dengan titik start dari pelabuhan Hatu dan finis di pelabuhan pasar ikan Piru, dibuka secara langsung oleh Bupati Seram Bagian Barat (SBB) Mohamad Yasin Payapo,Sabtu (11/1/2020).

Penyisihan di dipertandingkan dalam 3 Heat. Pada Heat pertama juara pertama diraih oleh tim dayung desa Kaibobu, dan juara ke-2 di raih oleh tim dayung dari desa Taniwel serta juara tiga di raih oleh tim dayung dari desa Tihulale. Heat kedua dimenangkan oleh Waisamu yang meraih juara 1, juara, posisi ke-2 diraih oleh peserta dayung dari Neniari dan urutan ke-3 berhasil diraih oleh tim dayung dari desa Hatusua. Pada Heat ketiga, keluar sebagai juara 1 di raih oleh desa Rumakay, disusul juara 2 dari desa Tihulale dan juara 3 diraih oleh desa Hulung

Memasuki babak final, para peserta yang berhasil menempati posisi 1,2 dan 3, akan kembali bersaing merebut juara ditambah dengan tim Piru yang berhasil mencatat waktu terbaik pada fase penyisihan. Sehingga partai final terdiri dari 10 peserta yang bertarung merebut juara lomba dayung HUT Kabupaten SBB ke-16. Hiruk pikuk suara para pendukung dari masing-masing tim mulai ramai bersahutan, saat Bupati SBB mengangkat bentangan bendera start ke atas.

Ke-10 tim dayung langsung tancap gas. Tim Dayung Piru yang mendapat dukungan dari para penonton-nya sempat memimpin. Tetapi tak lama tim Dayung Rumahkay yang mengenakan kostum berwarna biru kemudian mengambil alih pimpinan. Tim dayung desa Rumakay yang merupakan pemenang perlombaan juara tahun lalu, sempat mendominasi separuh jalannya lomba. Tetapi ketika menjelang Finish kedua Tim dayung dari Tihulale yakni tim Tihulale B di lintasan ke-2 dan Tim Tihulale B di lintasan ke-3 mulai mengejar tim dayung desa Rumakay. Bahkan pada menjelang finish tim dayung dari Desa Tihulale di lintasan ke-3 langsung mengambil alih pimpinan lomba hingga mencapai garis finish, sementara tim Dayung Tihulale B harus puas di urutan ke-3. (CNI-10)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *