Piru, CakraNEWS.ID– KEAKRABAN begitu tampak di masyarakat Huamual saat menerima Irjen Pol. (Purn) H. Murad Ismail calon Gubernur Maluku 2024-2029 di Dusun Talaga Kambelu, desa Luhu, Senin (04/11).
Kehadiran Murad Ismail di wilayah tersebut merupakan kali Kedua, setelah sebelumnya hadir dalam nuansa Ramadhan tahun lalu saat masih menjabat gubernur Maluku.
Akronim nama MI itu tiba dengan didampingi Ketua DPW PAN Maluku, Widya Pratiwi yang juga merupakan anggota DPR-RI Dapil Maluku.
Tampak dalam rombongan MI, selain Ketua Tim dan jajaran tim pemenangan, hadir pula srikandi Maluku dari partai Keadilan Sejahtera (PKS) Saadiah Uluputty serta para pimpinan dan perwakilan partai Koalisi Maluku Maju.
Rombongan tiba di Talaga Kambelu menggunakan speed boath, sekira pukul 9.00 WIT dan dijemput menggunkan alat transportasi milik warga karena kawasan tersebut tidak memiliki tambatan perahu.
Suasana keakraban Gubernur Maluku 2019-2024 itu makin kental ketika salah satu warga negeri Iha atas nama Maswan Kaisupy menerobos tepian pantai untuk menawarkan diri hendak menggendong mantan Kakor Brimob Polri tersebut.
MI bersedia digendong warga Iha tersebut hingga mencapai daratan yang sudah dipenuhi ratusan warga yang menjemput.
Rombongan diterima dengan hadrat disertai pengalungan bunga kepada MI, Ketua DPW PAN Maluku Widya Pratiwi, Anggota DPR RI Saadiah Uluputty dan sejumlah pimpinan partai Koalisi.
Penanggung jawab kampanye 2M di Huamual, Ridal Jufri Kaisupy dikonfirmasi media ini, mengakui keakraban antar Ketua Dewan DPW PAN Maluku itu dengan masyarakat.
Dijelaskan, tertanggal 4 November (hari ini-red) jadwal kampanye 2M di Huamual digelar di Kawasan Talaga Kambelu. Yang mana melibatkan masyarakat dan tokoh tokoh dari 21 dusun yang tersebar dari Ulatu hingga Dusun Air Pepaya.
“Akumulasi semua Dusun ini capai setengah dari DPT kecamatan Huamual,” singkat Ridal.***