Site icon Cakra News

NUNUSAKU PRESISI: Inovasi Kemanusiaan Polres Seram Bagian Barat

Piru, CakraNEWS.ID-Dalam upaya mewujudkan pelayanan kepolisian yang lebih humanis dan responsif terhadap kebutuhan masyarakat, Polres Seram Bagian Barat (SBB) di bawah kepemimpinan Kapolres SBB, AKBP Dennie Andreas Dharmawan, menghadirkan program inovatif bernama NUNUSAKU PRESISI.

Program ini berlandaskan semangat kemanusiaan dan bertujuan untuk membantu masyarakat Kabupaten SBB yang membutuhkan darah, terutama dalam kondisi kritis atau saat menjalani pengobatan darurat.

Mengacu pada konsep Polri PRESISI (Prediktif, Responsibilitas, dan Transparansi Berkeadilan), NUNUSAKU PRESISI menjadi wujud nyata kehadiran Polres SBB dalam memberikan solusi cepat dan efektif bagi masyarakat yang membutuhkan bantuan medis.

Selain sebagai program kemanusiaan, NUNUSAKU PRESISI juga membuka peluang bagi masyarakat untuk menjadi pendonor darah aktif.

Dengan adanya kolaborasi ini, diharapkan akan terbentuk jaringan pendonor yang siap sedia membantu sesama dalam situasi darurat.

Bagi masyarakat yang ingin bergabung sebagai pendonor aktif dan bermitra dalam program ini, dapat menghubungi Polres SBB di nomor 081 364 081 222.

Dengan adanya NUNUSAKU PRESISI, Polres Seram Bagian Barat tidak hanya berperan dalam menjaga keamanan, tetapi juga hadir sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat dalam arti yang lebih luas. Ini adalah langkah nyata untuk mewujudkan Polri yang semakin dekat, peduli, dan bermanfaat bagi seluruh rakyat.**CNI-03

Exit mobile version