Site icon Cakra News

Pengurus HMI Cabang Ambon Temui Kapolda

Ambon, Kabarnyata.com– Pengurus Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Ambon dibawah Ketua Umum Abdul Halik Lapelelo, datang menemui Kapolda Maluku Irjen Pol Drs Refdi Andri, M.Si, di ruang kerjanya, Mapolda Maluku, Kota Ambon, Kamis (21/1/2021).

Kedatangan salah satu Organisasi Kepemudaan Islam (OKPI) di Kota Ambon ini selain untuk bersilaturahmi, juga ingin meminta ijin pelaksanaan kegiatan intermedite training pada 25-30 Januari 2021 mendatang.

“Kami meminta ijin untuk melaksanakan kegiatan intermediate training yang akan di laksanakan pada tanggal 25-30 Januari,” kata Ketua HMI Ambon Abdul Halik Lapelelo, didampingi Bendahara Umum Ahmad Win Layn, dan Ketua Panitia Intermediate Training Arafa Rada.

HMI juga berharap bisa bersinergi dan bekerja bersama dengan pihak kepolisian. Mereka berharap Kapolda Maluku bisa membimbing HMI sebagai generasi muda bangsa.

Kedatangan pengurus HMI Ambon disambut baik oleh orang nomor 1 Polda Maluku yang didampingi Direktur Binmas, Kabid Humas dan perwakilan Direktur Intelkam Polda Maluku.

Kapolda mengaku, apapun ide dan langkah-langkah yang dianggap penting untuk dilakukan oleh mahasiswa, agar mempertimbangkan kondisi pandemi Covid-19 saat ini.

“Banyak hal yang dibicarakan baik status, maupun dinamis pandemi, bisa mempengaruhi semuanya. Termasuk juga dalam bidang keagamaa,” katanya.

Maluku, lanjut mantan Kakorlantas Polri ini, baru saja menyelesaikan Pilkada di 4 kabupaten dengan aman dan tertib. Semua pentahapan pilkada dilaksanakan dengan memperhatikan protokol kesehatan secara ketat.

“Kami menyarankan agar kegiatan intermediate training dapat dimasukan ke media massa agar dapat mengetahui (tanggapan publik) yang pro dan kontra,” pintanya.*** CNI-02

Exit mobile version