Kepulauan Aru, CakraNEWS.ID- Pejabat sementara Bupati Kabupaten Kepulauan Aru, Rosida Soamole didampingi suaminya tiba di Bandara Rar Gwamar Dobo, Kabupaten Kepulauan Aru menggunakan penerbangan komersil Wings Air, Selasa (29/9).
Pantauan CakraNews.ID, usai di jemput Forkompimda dan Tetua Adat daerah setempat, Pejabat sementara Bupati Aru bersama rombongan diarak menuju pandopo dua untuk menggelar tahlilan sekaligus makan bersama.
Disela-sela kegiatannya, Soamole kepada awak media mengaku, setelah dirinya dikukuhkan Gubernur Maluku, Murad Ismail pada 26 September 2020 pekan kemarin, dirinya berkomitmen untuk memprioritaskan beberapa agenda penting jelang pilkada 9 Desember 2020 mendatang.
“Salah satunya, netralitas Aparatur Sipil Negara (ASN) serta penyalagunaan penggunaan fasilitas daerah saat pilkada,” ungkapnya.
Lanjut dia, agenda penting lainnya yang perlu secepatnya dilaksanakan adalah berkoordinasi dengan DPRD untuk membahas APBD-Perubahan dan APBD tahun 2021.
“Jadi cukup padat agenda yang nanti saya jalankan selama kurung waktu tiga bulan di daerah ini.”katanya.
Disinggung, terkait netralitas ASN dalam pilkada nanti, ketika kedapatan maka langkah apa yang akan di ambil.? Dirinya menegaskan bahwa ketika kedapatan ASN maupun Kepala Desa tidak netral saat pilkada, maka konsekuensinya akan ditunda sesuai mekanisme Peraturan Pemerintah (PP) yang mengatur tentang fungsi dan kewenangan ASN.
“Saya akan tegas soal ini. Jadi kalau ada yang kedapatan, maka konsekuensinya kita tindak sesuai PP yang melarang ASN,” terangnya. (CNI-05)