Maluku,CakraNEWS.ID- Keterbatasan fisik, sebagai seorang anak penyandang disibilitas, tidak menurunkan semangat Aprillio Jacobus untuk dapat tampil sebagai seorang penari adat, saat menjemput kedatangan rombongan Gubernur dan Kapolda Maluku di bandar udara Mathilda Batlayeri, Kecamatan Wertamrian, Kabupaten Kepulauan Tanimbar, Minggu (28/8/ 2022).
Penampilan Aprillio Jacobus, bocah 10 tahun penyandang disibilitas saat ikut tampil membawakan tarian bersama penari adat di bandar udara Mathilda Batlayeri, berhasil mencuri perhatian Kapolda Maluku, Irjen Pol, Lotharia Latif bersama Ketua Bhayangkari Daerah Maluku, Ny. Evi Lotharia Latif.
Ketertatikan akan penampilan, Aprillio Jacobus saat membawakan tarian adat dari Kabupaten Kepulauan Tanimbar, membuat Kapolda Maluku bersama Ketua Bhayangkari Daerah Maluku, lantas menghampiri Aprilio. Kapolda menyapa Aprillio dan memberikan semangat kepadanya. Ia juga mengajak Aprillio untuk berpose bersama dengan Ketua Bhayangkari Polda Maluku.
“Saya sangat salut dengan penampilan Aprillio. Meski menyandang disabilitas, tapi dirinya memiliki kelebihan yang luar biasa. Ia menari sangat memukau,” kata Kapolda Maluku.
Kapolda juga menyampaikan terima kasih kepada orang tua maupun pimpinan kelompok penari dan masyarakat sekitar, yang telah memberikan kesempatan bagi Aprillio untuk berekspresi.
“Kita harus memberikan perlindungan dan pemenuhan hak-hak penyandang disabilitas. Kesetaraan dan kesempatan bagi penyandang disabilitas harus terus menerus kita berikan,” harapnya. *CNI-01