Site icon Cakra News

Terapkan Gaya Hidup Sehat ASN, OPD Pemkab Aru Gelar Jalan Sehat

Dinas PUPR Bersama OPD Dilingkup Pemda Jalan Sehat Kota Dobo, Kabupaten Kepulauan Aru

Dobo, CakraNEWS.ID– Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) bersama Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lingkup Pemda Kepulauan Aru dan Instansi Vertikal lainnya melaksanakan kegiatan Jalan Sehat atau Jumat Sehat di Kota Dobo, Kabupaten Kepulauan Aru.

Kegiatan Jalan Sehat atau Jumat Sehat ini dibuka dan di lepaskan oleh Aris Fritz Gainau Selaku Asisten III Setda, mewakili Bupati Kepulauan Aru

Dalam sambutannya sangat apresiasi atas pelaksanaan Jalan Sehat yang diinisiatif oleh Dinas PUPR Kabupaten Kepulauan Aru. Melalui Aktualisasi Aksi Perubahan Peserta Pelatihan Kepemimpinan Administrator Angkat X Tahun 2024

M. Gadafi Rumra, melalui kegiatan ini dalam rangka mensosialisasikan Inovasi Konsep Gerak, Atasi, Sikapi Persetujuan Bangunan Gedung (GAS JABU) di Kabupaten Kepulauan Aru terkhusus di Kota Dobo yang bertujuan untuk meningkatkan persentase rasio Kepatuhan persetujuan PBG di Kabupaten Kepulauan Aru.

“Kegiatan Jalan Sehat atau Jumat Sehat ini berlangsung start dihalaman kantor Bupati dan finish di lapangan Yos Sudarso Dobo,” Ungkapnya, Sabtu 26/07/24

Edwin Nanlohy kepala Dinas PUPR Kabupaten Kepulauan Aru, mengatakan kegiatan Jalan Sehat ini, perlu dan penting dilakukan selain agar meningatkan kesehatan dan kebugaran diri kita, juga sekaligus menjadi media sosialisasi kepada masyarakat dan stakeholders agar lebih familiar dan memahami pentingnya Persetujuan Bangunan Gedung (JABU) dalam Aplikasi SIMBG.

Menurutnya, karena Trend Kepatuhan masyarakat dalam mengurus PBG yang dulu di kenal dengan Izin Mendirikan Bangunan (IMB) di Kabupaten Kepulauan Aru masih sangat rendah, berdasarkan data yang ada di Dinas PUPR dalam 5 Tahun terakhir hanya berjumlah 68 Pemohon. Ujarnya.

Sementara Sekertaris Daerah (Sekda) J. Ubyaan mengucapkan banyak terimakasih dan memberikan apresiasi atas terlaksananya kegiatan Jalan Sehat dimaksud tentu sebagai media untuk menyampaikan kepada masyarakat akan pentingnya PBG sebagai sarana pengawasan dan pengendalian Tata Kota sesuai dengan RTRW dan juga meningkatkan Pendapatan Asli Daerah pada Sektor Retribusi PBG.

“Kegiatan yang digagas oleh Dinas PUPR ini perlu harus menjadi atensi bagi dinas-dinas terkait lainnya agar saling berkolaborasi dan bersinergi dalam meningkatkan pelayanan PBG di Kota Dobo, Kabupaten Kepulauan Aru,” ucapnya.

Diketahui, Jalan Sehat itu diikuti oleh Aris Fritz Gainau Asisten III (Setda), Edwin Nanlohy Kepala Dinas PUPR bersama Sekertaris Dinas-nya M. Gadafi Rumra sebagai Reformer, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga, Kepala Badan Pengelolaan Perbatasan Daerah, Kepala Dinas Pertanian, Danramil P. P. Aru, Pejabat Struktural lainnya beserta para pegawai Aparatur Sipil Negara PNS maupun pegawai PPPK Lingkup Pemda Kabupaten Kepulauan Aru,

Kegiatan Jalan Sehat ini diikut sertakan pihak Kementerian Agama, pihak Kejari Dobo, pihak Pengadilan, pihak TNI- AD, TNI-AL dan Polres Kepulauan Aru, pihak BUMN/BUMD, para RT/RW dilingkup kota Dobo, Kab Kepulauan Aru

“Jalan Sehat atau Jumat Sehat ini sekaligus dengan membagikan Brosur dan Stiker kepada khalayak yang memuat link dan Barcode tutorial pelayanan dan tata cara Pendaftaran BPG bagi masyarakat/pemohon melaui Aplikasi SIMBG,” pungkasnya.*** CNI-04

Exit mobile version