Jakarta, CakraNEWS.ID– Widya Pratiwi resmi dilantik menjadi anggota DPR RI, Selasa 1 Oktober 2024.
Widya merupakan perwakilan dari daerah pemilihan (dapil) Maluku periode 2024-2029 dilantik di Gedung Nusantara Senayan, Jakarta.
Kepada media ini, ketua DPW Partai Amanat Nasional (PAN) Provinsi Maluku
menyampaikan terima kasih kepada seluruh masyarakat Maluku telah memilih dan mendukungnya menjadi anggota DPR RI pada Pemilu Legislatif 14 Februari 2024 lalu.
“Tentu ucapan terima kasih banyak kepada basudara semua di Maluku, yang mana pada tanggal 14 Februari 2024 lalu telah memilih mendukung saya untuk bisa menjadi anggota DPR RI,” ungkap Widya dikediaman Pondok Indah Jakarta.
Sebagai anggota DPR RI, Widya berjanji akan memperjuangkan semua harapan atau aspirasi masyarakat Maluku di pemerintah pusat untuk kemajuan Provinsi Maluku yang lebih sejahtera dan lebih maju lagi.
“Tentu harapan kita semua masyarakat Maluku, apa yang sudah diamanatkan kepada saya, Insya Allah saya bisa mewakili masyarakat Maluku menyuarakan dan memperjuangkan harapan-harapan masyarakat Maluku untuk kemajuan pembangunan Maluku yang lebih baik dan sejahtera,” tandas Widya.
Di sela-sela acara pelantikan dan pengambilan sumpah anggota DPR RI dan DPD RI terpilih, Widya Pratiwi nampak mengajak foto atau selfie bersama empat Srikandi Maluku dengan senyuman penuh kegembiraan.*** CNI-04