Piru, CakraNEWS.ID– UNIT Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) PT. Wijaya Karya (Persero) Tbk bersama Yayasan Insan Cerdas Sejahtera (Yayasan Indah) meresmikan infrastruktur Masjid Al-Muhajirin dusun Ani desa Lokki kecamatan Huamual, Kabupaten Seram Bagian Barat (SBB).
Peresmian itu ditandai dengan pengguntingan pita serta penandatangan berita acara penyerahan infrastruktur tersebut.
Hambra Samal, ketua dewan pembina yayasan Indah sesaat sebelum meresmikan infrastruktur Masjid tersebut mengapreasiasi TJSL Wijaya Karya yang telah membantu masyarakat membangun Tempat Wudhu, Toilet dan kamar Mandi masjid.
Dirinya berharap, bantuan tersebut dapat dimanfaatkan dan dijaga sebaik-baiknya oleh warga Dusun Ani.
“Masyarakat dusun Ani dapat bantuan ini dari PT Wika. Kita hanya sebagai perantara. Pembangunan ini penting, mengingat kebutuhan masjid Al Muhajirin yang belum memiliki tempat wudhu, toilet. Jadi kami segerakan untuk dibangun,” singkat Samal, Sabtu (04/06).
Sementara pemerintah dusun Ani melalui Anwar Tiha menyampaikan terimakasih atas nama masyarakat kepada Yayasan Indah dan PT. Wika telah membangun sara infrastruktur untuk masjid tersebut.
Dirinya mengakui, pemerintah dusun dan masyarakat kewalahan secara finansial untuk melanjutkan pembangunan pasca masjid tersebut direnovasi.
“Tentu bantuan ini sangat membantu kami masyarakat dusun Ani. Terimakasih banyak jajaran Pimpinan PT. Wika dan Yayasan Indah,” ungkap Tiha.
Tiha berharap, PT. Wika dan Yayasan Indah selalu konsisten menyentuh masyarakat pesisir dengan bantuan-bantuan sosial dan keagamaan.
“Sekali lagi terimakasih, bantuan infrastruktur Masjid Al Muhajirin ini sangat berpengaruh terhadap kami masyarakat dusun Ani,” pungkasnya.**** CNI-02