Hendrik Siap Cagub Maluku Kalau itu Perintah Partai

Politik

Ambon,CakraNEWS.ID- Hendrik Lewerissa menyatakan akan maju dalam kontestasi Pemilukada Gubernur Maluku jika itu perintah partai.

Hal ini disampaikan usai agenda Halal Bi Halal partai Gerindra di SwisbellHotel Ambon, Jum’at (19/04/2024).

Hendrik menjelaskan, pemerintah pusat dalam hal ini Presiden Prabowo dan Wakil Gibran itu punya kepentingan untuk memastikan shading kronisasi program dan kegiatan pemerintah pusat di daerah

“Jadi dari sisi itu maka secara politik DPP partai Gerindra memandang perlu dan pak Prabowo sendiri memandang perlu untuk memastikan idealnya tuh kalau sebanyak-banyaknya kepala daerah itu adalah kader beliau. Kan wajar kan beliau ingin sinkronisasi,” akui dia.

Tentu lanjut dia, tujuannya untuk konsolidasi politik sebagaimana dilakukan oleh presiden presiden sebelumnya juga demikian.

“Lalu apa relevansinya dengan Pilkada yang akan berlangsung di Maluku kita dari kader partai gerinda ini lebih banyak apa ya ,kita ini cuman tergantung kepada keputusan dan perintah partai saja,” akui Hendrik.

Sebagai kader partai, pihaknya tentu siap saja kalau diperintahkan oleh partai.

“Jadi sebagai kader semua kader partai gerinda di Maluku ini siap kalau di perintahkan,” tegasnya.

Jika memang partai gerinda merasa kader belum siap dalam tanda kutip maka membuka peluang untuk bakal kepala daerah bakal calon non kader juga bisa kesempatan untuk mendapat rekomendasi atau dukungan politik dari partai Gerinda.

“Jadi rekomendasi partai Gerinda itu memang untuk konteks waktu sekarang ini. Memang kalau ada kader partai Gerinda yang memenuhi yang dipandang layak dan pantas oleh partai gerinda maka dia juga berpeluang untuk mendapatkan rekomendasi dukungan politik dari partai Gerinda,” terangnya.

Partai Gerinda punya parameter ilmiah yaitu hasil survei nah teman-teman catat juga ini penting. Jadi tidak hanya sekedar sentimen kader lalu mendorong kader saja tidak Tapi tentu keputusan itu diambil secara terukur.

“Parameter ini yang kita gunakan adalah hasil survei dari lembaga survei yang punya reputasi baik atau yang kredibel kalau hasil survei misalnya itu kompetitif kenapa tidak. Kalau memang hasil survey belum kompetitif ya kita realistis. Realistis untuk memberi dukungan kepada orang yang diyakini memiliki visi- misi terus manafest perjuangan yang sama dengan partai gerinda. Saya rasa itu yang sebenarnya ingin saya sampaikan untuk teman-teman media gitu,”jelasnya.

Perihal siap dan tidaknya menjadi Calon Gubernur, Hendrik menimpali bukan soal siap dan tidak siap.

“Saya inikan kader partai. Kader partai yang setia kepada partai dan kepada para Prabowo. Kalau diperintahkan oleh partai tidak ada kata tidak. Tapi kalau tidak diperintahkan juga, tidak akan kami paksakan diri.”

“Jika tidak HL tetap melanjutkan karya baktinya di Senayan sebagai anggota DPR RI,”pungkas dia .*CNI-04

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *