Namlea,CakraNEWS.ID- Antisipasi kelangkaan pangan ditengah pandemi Covid-19, dilakukan jajaran Polsek Namlea, Polres Pulau Buru dengan mengelola lahan kosong di Mapolsek untuk ditanami pangan lokal, singkong.
Kegiatan dipimpin langsung oleh Kapolsek Namlea, Iptu Handry Dwi Azhari, S.T.K, S.IK, dan di dampingi Para Kasi, Kanit, dan segenap Personel Polsek Namlea, Jumat (5/6/2020).
Tindakan awal yang dilakukan dengan menanam singkong personel mulai membersihkan lahan, mulai dari memotong rumput liar mengumpulkan dau kering, ranting pohon dan di bakar selanjutnya mulai mencangkul lahan untuk menanam bibit pohon singkong.
Kapolsek Namlea, kepada CakraNEWS.ID mengatakan, dampak dari pandemi covid-19 akan sangat berpengaruh terhadap hasil pertanian sehingga perlu adanya antisipasi dengan memanfaatkan lahan kosong untuk menanam umbi-umbian, dan sayuran sebagai stok pangan bila terjadi kelangkaan bahan pangan disaat New Normal.
“Kepada warga masyarakat untuk memanfaatkan pekarangan maupun lahan kebunnya untuk ditanami komoditas pangan, karena kita tidak bisa memprediksi sampai kapan pandemi ini. Untuk itu kami mengajak warga untuk terus menanam tanaman pangan karena ini akan sangat bermanfaat di kemudian hari,” himbau Kapolsek Namlea. (CNI-01)