Babel,CakraNEWS.ID- Bulan suci ramadhan seharusnya diisi dengan berbagai kegiatan yang dapat meningkatkan keimanan dan ketaqwaan. Namun tidak bagi dua orang Pria AS (22) dan TS (25), yang justru mengedarkan narkoba jenis sabu sebanyak total 4 Kg dan ekstasi 692 buktir ekstasi.
Ke pelaku, AS dan TS yang sempat beradu kecepatan kendaraan lantaran diketahui membawa sabu-sabu dan pil ekstasi, akhirnya berhasil di bekuk gabungan Badan Narkotika Provinsi Kepulauan Babel, bersama Bea Cukai Pangkalpinang dan Polsek Pangkalbalam yang di pimpin oleh Kabid Berantas BNNP Babel, Kombes Pol Dinnar Widargo, di daerah Pangkalbalam.
Kepala BNNP. Babel, Brigjen Pol. M. Z. Muttaqien, dalam keterangannya kepada CakraNEWS.ID, Rabu (16/3/2022) menjelaskan terungkapnya penyeludupan narkotika jenis sabu-sabu dan pil ekstasi yang di bawah kedua tersangka AS dan TS, bermula dari adanya informasi masyarakat yang melaporkan bahwa akan ada transaksi jual beli narkoba secara besar-besaran di daerah Pangkalbalam. Menanggapi informasi tersebut tim gabungan bergerak untuk melakukan penyelidikan dan berhasil mengamankan saudara AS di daerah ketapang dengan barang bukti 1 kilogram sabu.
“Tersangka AS melakukan perlawanan cukup sengit dengan ingin menabrakkan mobil yang dikendarai tersangka ke arah petugas, namun gagal, kemudian terjadi kejar kejaran antara petugas dan tersangka. Karena terdesak tersangka nekat menabrakkan mobilnya ke arah mobil petugas gabungan sampai mengalami kerusakan cukup berat pada bagian depan kiri Mobil petugas. Berkat kegigihan Tim gabungan dibawah kendali Kabid berantas dan Intelejen Kombes Pol Dinnar Widargo, berhasil meringkus dan melumpuhkan tersangka AS yang juga mencoba membuang barang bukti sabu 1 kilogram,”tutur Muttaqien.
Jenderal bintang satu itu mengatakan, dari hasil pemeriksaan saudara AS, diketahui bahwa terdapat tersangka lain yang akan melakukan transaksi besar lainnya didaerah Semabung pangkalpinang.
Selanjutnya Kabid berantas dan Intelejen BNNP Babel Kombes Pol Dinnar Widargo, bersama Tim kembali bergerak cepat, akhirnya berhasil mengamankan kembali tersangka an TS di jalan raya, yang juga melakukan perlawanan dgn mencoba melarikan diri dengan memacu kencang kendaraan roda dua yang digunakan tersangka TS. Dari saudara TS di TKP diamankan barang bukti narkoba jenis sabu sebanyak 100 gram, kemudian tim gabungan melakukan pengembangan ke rumah saudara TS didaerah Pangkalbalam dan ditemukan barang bukti sabu sebanyak 2,9 kilogram dan ekstasi sebanyak 692 Butir.
“Dari hasil tindakan tindakan tegas dan terukur dilapangan, kita dapat lakukan penangkapan terhadap 2 orang laki-laki serta penyitaan sebanyak kurang lebih 4 Kilogram sabu, 692 butir ekstasi, 1 unit motor, 1 unit kendaraan pick up roda 4 dan 3 Hp,”ucapnya
Muttaqien menegaskan, selain Strategi Hard Power Approach/ Penegakan hukum diatas, BNN Provinsi Kepulauan Babel juga mengedepankan Strategi Soft Power Approach yaitu Upaya Pencegahan, Rehabilitasi dan Pemberdayaan Masyarakat dengan Kerjasama Pemda dan Stake Holder terkait suai Inpres RI nomor 2 tahun 2020 yang melibatkan Pemda, TNI, Polri, Instansi terkait dan Seluruh Komponen Masyarakat.
“Dengan bekerjasama baik dalam Tim Terpadu P4GN dalam mewujudkan Provinsi Babel Bersinar (Bersih dari Narkoba ) dengan Tagelane ‘ War on DRUG ’,” Ujarnya
Ia menegaskan selaku Ka BNNP Babel dan jajaran anggota BNN Provinsi Kepulauan Babel beserta instansi terkait lainnya akan terus berkomitmen dan bersinerji dengan terus memberantas narkoba demi terwujudnya Babel BERSINAR (BERSIH NARKOBA) di Bumi Serumpun Sebalai Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.”
“Kedua tersangka saat ini dilakukan pemeriksaan secara mendalam di kantor BNNP Kep. Babel beserta seluruh barang bukti yang ada untuk dikembangkan. Dengan Penegakkan Hukum Undang-undang Narkotika dilapis dengang UU TPPU (Tindak Pidana Pencucian Uang) seperti kasus Tersangka inisial As dan istrinya serta beberapa tersangka lainnya yang sudah disita Harta Kelayaanya (Rumah, mendaraan mobil, motto, lahan kebun, Perhiasan) , yang sudah siap sidang di Pengadilan. Kami Mohon dukungan seluruh Komponen Masyarkat dengan memperkuat Iman Taqwanya dan membentuk keluarga Anti Narkoba dalam mewujudkan Bumi Babel Bersinar (Bersih dari Narkoba),” Pungkasnya