Dinas Kesehatan dan TIM Penggerak PKK SBT Gelar Kampanye Germas Dan Senam Sehat Di Pulau Gorom

Pemerintahan

SBT,CakraNEWS.ID- Gerakan masyarakat hidup sehat (Germas) terus digalakkan Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Seram Bagian Timur (SBT), dalam Kolaborasi Masyarakat Hidup Sehat bersama Tim Penggerak PKK Kabupaten SBT mengadakan senam bersama bertempat di Lapangan Sepak Bola Desa Administratif Namalean, Kecamatan Pulau Gorom Rabu, (05/10/2022).

Dalam senam bersama tersebut diikuti Bupati SBT Abdul Mukti Keliobas di dampingi istri Yulia Misa Keliobas yang juga Ketua PKK SBT, Sekretaris Daerah Jafar Kwairumaratu di dampingi Ketua Dharma Wanita, Wakil Ketua Komisi A DPRD SBT, sejumlah Pimpinan OPD Lingkup Pemda SBT, Pengurus PKK Kabupaten SBT.

Hadir juga Camat Gorom Timur dan Pulau Gorom, Kepala Puskesmas dan seluruh tenaga medis se-Kecamatan Pulau Gorom dan Gorom Timur, Kepala Desa se-Kecamatan, Kades Posyandu dan Tim Penggerak PKK se-Kecamatan Pulau Gorom dan Gorom Timur serta sejumlah masyarakat yang ikut hadir.

Kasubag Keuangan Kepegawaian dan Umum Sukma Rumakur mewakili Kepala Dinas Kesehatan SBT Samun Rumakabis dalam laporannya mengatakan, kegiatan yang digelar merupakan kerjasama antara Dinas Kesehatan SBT dan Tim Penggerak PKK.

Dalam kolaborasi masyarakat hidup sehat ini. Kata Rumakur, ada beberapa kegiatan yang dilaksanakan diantara Jalan Santai, Senam Sehat, Kampanye Germas, Cek Kesehatan dan Pengobatan Masal Gratis, Sunatan Masal Gratis yang di hadiri sekitar 100 peserta serta penyerahan bantuan alat Antropometri Kit yang berfungsi untuk mendeteksi stunting pada anak untuk posyandu.

Sementara itu, Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten SBT Ny. Yulia Misa Keliobas saat menyampaikan kampanye Germas mengungkapkan, kegiatan aksi Germas yang melibatkan seluruh masyarakat untuk sama-sama memasyarakatkan gerakan hidup sehat.

“Karena ini harus tanggung jawab bersama, yang mana jika kita melakukan setiap hari maka akan menjadi tradisi dan seterusnya akan menjadi budaya,” ucapnya.

Misa Keliobas yang juga Nina Parenting Kabupaten SBT ini menegaskan agar pola dan perilaku hidup sehat yang di lakukan terus dikembangkan dalam kegiatan tersebut. Pasalnya, kegiatan tersebut merupakan aksi pertama yang di gelar di Kabupaten SBT.

“Kegiatan ini perdana di lakukan muda-mudahan seluruh masyarakat Kabupaten SBT khususnya Kecamatan Pulau Gorom dan Gorom Timur serta Pulau Panjang mulai hari ini dapat memasyarakatkan hidup sehat dengan membiasakan dalam kehidupan sehari-hari sampai anak cucu,” harapnya.

Menurutnya, Aksi Germas yang digelar pada momentum tersebut sebagai bagian dari peningkatan taraf hidup kesehatan dengan selalu mempraktekkan dalam kehidupan sehari-hari untuk mengurangi beban pelayanan kesehatan.

“Pelayanan kesehatan yang disediakan pemerintah mulai dari tingkat kecamatan sampai ke desa itu akan memanilisir tangung jawab kita dengan berbagai kebiasaan yang selalu kita tanamkan semuanya tertuang dalam 7 (Tujuh) aksi Germas,” pungkasnya.

Bupati SBT Abdul Mukti Keliobas saat menghadiri kegiatan dalam sambutanya menyampaikan, Kepada seluruh masyarakat yang hadir merupakan respon dan tangung Jawab bersama untuk menciptakan generasi muda kedepan yang sehat yang memiliki tanggung jawab untuk mengisi kemerdekaan yang sudah diperjuangkan.

“Saya ucapkan terima dan apresiasi kepada Dinas Kesehatan dan PKK Kabupaten SBT yang sungguh luar biasa menggelar kegiatan semacam ini dalam membantu pemerintah daerah,” ucapnya.

Politisi Golkar Kabupaten SBT ini juga mengharapkan, kegiatan yang digelar agar terus dilakukan disertai dengan komitmen bersama untuk selalu di tanamkan dalam kehidupan berikutnya.

“Karena dengan hidup yang sehat segala sesuatu yang direncanakan dan di programkan Insya Allah akan berjalan dengan baik nantinya,” kata Keliobas penuh semangat.

Selain jalan santai dan senam sehat dalam kegiatan ini, juga dirangkaikan dengan pemeriksaan kesehatan gratis dan sunatan massal gratis dan juga dilakukan pengundian doorprize yang dilibatkan seluruh masyarakat yang hadir pada pelaksanaan aksi Germas tersebut. *CNI-08

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *