Geledah Ladang Petani Sopi Di Desa Liliama-SBT,Personil TNI/Polri Sita179 Liter Sageru

Militer

SBT,CakraNEWS.ID- Ladang petani penghasil minuman keras tradisional jenis sopi di Desa Liliama Kecamatan Siwalalat Kabupaten Seram Bagian Timur, digeledah tim patroli Kamtibmas dari Koramil 1502-10 Werinama dan Polsek Werinama,Rabu (29/1/2020).

 

Penggeledahan ladang sopi di Desa Liliama, yang melibatkan 5 personil Polsek Werinama dan 4 personil Koramil, yang dipimpin oleh Ps Kapolsek Werinama, Iptu S.Tianotak, adalah dalam rangka menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif jelang Pilkada Bupati dan Wakil Bupati tahun 2020 di Kabupaten SBT.

Dari hasil penggeledahan ladang sopi tersebut, personil Polsek Werinama dan Koramil Werinama berhasil menyita miras tradisonal jenis Sageru sebanyak 175 liter yang dikemas dalam  12 jerigen ukuran 20 liter, 1 buah jerigen ukuran 30 liter dan 1 buah jerigen ukuran 5 liter. (CNI-01)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *