SBT,CakraNEWS.ID– Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Seram Bagian Timur (SBT),bersama Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) setelah berusaha mempercepat terbentuknya kekebalan kelompok (herd immunity) melalui serbuan vaksinasi kini telah mencapai target 70 persen.
Bupati SBT Abdul Mukti Keliobas setelah menginstruksikan jajarannya untuk melakukan vaksinasi secara menyeluruh sampai ke pelosok-pelosok untuk pencapaian target vaksinasi yang di tetapkan oleh Pemerintah Pusat termasuk di wilayah Kabupaten SBT.
Untuk memastikan pelaksanaan vaksinasi bisa berjalan lancar dan mencapai target, Bupati Abdul Mukti Keliobas didampingi Wakil Bupati Idris Rumalutur bersama Forkopimda SBT meninjau langsung setiap pelaksanaan vaksinasi di wilayah SBT.
Keliobas terus mengupayakan agar seluruh masyarakat bisa mengikuti vaksin dan meminta doa dari seluruh masyarakat agar Pandemi Covid-19 cepat teratasi.
“Vaksin ini tidak mungkin membunuh kita, dan Pemerintah tidak mungkin membuat rakyatnya susah. Maka kita diminta untuk mengikuti vaksinasi agar Pandemi Covid-19 cepat berlalu,” kata Keliobas saat melakukan kunjungan serbuan vaksinasi di Negeri Amarsekaru, Minggu (30/01/2022).
Saat meninjau pelaksanaan vaksinasi Massal bersama Forkopimda SBT di Desa Usun, Desa Kilotak, Negeri Amarsekaru Kecamatan Pulau Gorom dan Desa Kilkoda Kecamatan Gorom Timur serta Negeri Pulau Panjang Kecamatan Pulau Panjang. Orang nomor satu di Kabupaten berjuluk Ita Wotu Nusa ini mengatakan target pemberian vaksinasi untuk masyarakat Kabupaten SBT harus bisa mencapai 70 persen.
Hal yang sama disampaikan Bupati setiap kali peninjauan vaksinasi di Kecamatan lainnya, bahwa kunci mengakhiri Covid-19 hanya dengan 2 cara, yakni percepatan vaksinasi dan tetap melaksanakan protokol kesehatan.
“Kita harus berupaya, target vaksin bisa mencapai 70 persen dari sasaran target yang ada. Untuk saat ini kita di Kabupaten SBT sejumlah masyarakat sudah mulai menyadari pentingnya vaksinasi dalam pencegahan Pandemi Covid-19” ucap Keliobas.
Keliobas berharap animo dan kesadaran masyarakat Kabupaten SBT untuk melaksanakan vaksinasi yang cukup tinggi ini merupakan sebuah upaya besar yang di lakukan oleh sejumlah pihak terkait baik Dinas Kesehatan, TNI/Polri serta sejumlah pihak yang terlibat dalam upaya penanganan Pandemi Covid-19.
Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten SBT Samun Rumakabis yang saat ini melakukan kunjungan serbuan vaksinasi bersama Bupati saat di temui media ini di Negeri Amarsekaru, Senin (31/01/2022) sore. Ia menjelaska untuk saat di Kabupaten SBT telah berhasil dan melampaui target yakni mencapai 71.947 atau sekitar 70,15 persen dari 102.559 untuk jumlah kumulatif sasaran vaksin.
Untuk diketahui, dari pantauan data infografis pelayanan vaksinasi Covid-19 di Provinsi Maluku saat ini Kabupaten SBT telah berada di urutan ke-7 setelah Buru Selatan yang menempati urutan ke-6 dari 11 Kabupaten/Kota yang ada di Provinsi Maluku.
Sebanyak 71.947 orang sudah vaksinasi dosis I, atau sekitar 70,15 persen. Sementara yang sudah menuntaskannya dengan dosis II sebanyak 18.373 orang, atau sekitar 29,00 persen, per tanggal 31 Januari 2021.*CNI-07