Muscab ke-II BPC HIPMI KKT Lahirkan Kepengurusan Baru Periode 2024-2027

Pemerintahan

Saumlaki,CakraNEWS.ID- Helatan Musyawarah Cabang (Muscab) ke-II Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) kabupaten Kepulauan Tanimbar (KKT) sukses digelar.

Muscab berlangsung pada Sabtu 09 November 2024 itu melahirkan kepengurusan baru periode 2024-2027 yang dipimpin Jayanti Elizabeth Elminero dan sekretaris Felix Samponu sebagai sekretaris.

Jayanti Elizabeth Elminero sebagai kandidat tunggal yang kemudian disahkan dalam Muscab mengantikan Christianus Remco Ganwarin, ketua masa bakti 2021-2024.

Ketua Terpilih Periode 2024-2027 Jayanti Elizabeth dalam sambutan pelantikannya, Minggu (10/11), menegaskan komitmen untuk mengibarkan kejayaan BPC HIPMI di Bumi Duan Lolat.

Dikatakan, beberapa tahun terakhir KKT menjadi salah satu kabupaten yang termasuk dalam kabupaten dengan Angka kemiskinan yang memprihatinkan di Maluku.

Berikutnya KKT juga memiliki neraca perdagangan yang cenderung defisit dari tahun ke tahun.

Jayanti menyadari, peran serta Hipmi cabang KKT sangat dinantikan dalam melihat permasalahan perekonomian KKT saat ini.

“HIPMI sebagai mitra kerja ekonomi pemerintah daerah Kabupaten Kepulauan Tanimbar tidak boleh berdiam diri melihat kondisi ini. Tentunya peran serta dan partisipasi HIPMI KKT sebagai mitra kerja ekonomi Pemda KKT harus terukur dan teruji.”

“Maka dari itu, sebagai ketua cabang HIPMI KKT yang baru terpilih saya memiliki visi yaitu terwujudnya pengusaha muda Tanimbar yang berintegritas dan berdaya saing yang sehat,” ungkap Jayanti menambahkan.

Diyakini, hanya dengan integritas dan berdaya saing yang sehat, para pengusaha muda dan pengusaha pemula di KKT dapat memberikan konstribusinya demi perjuangan kesejahteraan ekonomi masyarakat di KKT yang tengah dilanda badai kemiskinan ekstrem saat ini.

“Kedepannya dan dalam waktu yang tidak terlalu lama kami akan mengusulkan beberapa agenda pengembangan perekonomian KKT kepada Pemda KKT di mana program-program tersebut lebih menitikberatkan dalam sektor perdagangan, kekuatan pasar komoditas lokal dan pemberdayaan masyarakat ekonomi di bawah angka sejahtera,” jelasnya.

Lanjut dikatakan, saat ini adalah saatnya bagi kita untuk bergerak maju dalam menjaga bumi Duan Lolat yang dengan menjaga nilai-nilai integritas yang bermental kompetitif.

“Kita memberi peluang kepada generasi mendatang untuk hidup dalam lingkungan yang lebih profesional dan beradab melalui tindakan-tindakan sederhana kita dengan menjaga kejujuran serta bertindak sesuai dengan apa yang kita ucapkan. Kita dapat mempengaruhi perubahan besar dalam dunia yang kita tinggali,” pungkasnya.*CNI-04

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *