Partai Perindo Provinsi Maluku Gelar Bazar Murah

Politik

AMBON, CakraNews.ID- Partai Persatuan Indonesia (Perindo) Provinsi Maluku, menggelar Bazar Murah untuk Indonesia Sejahtera.

Pantauan CakraNews.ID, Bazar Murah Partai Perindo Provinsi Maluku itu, berlangsung di Kantor Dewan Perwakilan Wilayah (DPW) Partai Perindo Provinsi Maluku, di jalan Antony Rebook, Kota Ambon, Jumat (12/4/2019) siang tadi.

Ketua DPW Partai Perindo Provinsi Maluku, M. Isa Raharusun, mengatakan kegiatan Bazar Murah yang dilaksanakan Partai Perindo Maluku ini merupakan bagian dari program partai yang diselenggarakan secara Nasional di 514 Kabupaten/Kota di Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), dan telah berjalan dengan lancar dan aman.

“Partai Perindo adalah satu-satunya partai yang melaksanakan kegiatan Bazar Murah dan sebagai partai rekor muri. Dikarenakan bisa melakukan pemberian Bazar Murah secara Nasional di 514 Kabupaten/Kota di Indonesia,” ujar Raharusun, kepada wartawan, di Kantor DPW Partai Perindo Provinsi Maluku, Jumat (12/4/2019).

Menurutnya, Bazar Murah yang dilakukan Partai Perindo ini tidak lain, agar secara perlahan-lahan dapat mensejahterakan masyarakat kita atau masyarakat Indonesia yang betul-betul membutuhkan.

“Bazar Murah yang dilakukan ini, bukan sekedar untuk menarik suara pada 17 April 2019 ini, akan tetapi merupakan komitmen kita untuk Indonesia sejahtera,” katanya.

Pasalnya, singkat Raharusun, setelah selesai pemiluh pun kegiatan seperti ini akan dilakukan secara kontinyu, sehingga apa yang merupakan target Partai Perindo sebagai partai yang mengusung Indonesia sejahtera secara bertahap bisa berjalan dengan baik. (CNI-04).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *