Pemkab SBB Bagikan Sembako Dan Masker, Kepada Masyarakat Kurang Mampu Di 7 Desa Di Kecamatan Amalatu

Pemerintahan

Piru,CakraNEWS.ID- Pembagian bantuan sembako dan masker kepada masyarakat kurang mampu dalam mengatasi dampak penularan covid-19, terus digulirkan oleh Pemerintah Kabupaten Seram Bagian Barat (SBB).

Didampingi Sekertaris Daerah Kabupaten SBB, Mansur Tuharea, Waka Polres SBB, Kompol Akmil Djapa, Pabung Kodim 1502/ Masohi, Mayor Doni Modo, Bupati Seram Bagian Barat, Mohamad Yasin Payapo bersama Wakil Bupati, Timotius Akerin turun langsung untuk membagikan paket sembako dan masker kepada masyarakat 7 desa yang ada di Kecamatan Amalatu, bertempat di ruangan SMP Negeri 11 Tomalehu,Kecamatan Kairatu, Kamis (23/4/2020)

Bupati SBB dalam arahannya menjelaskan,  berdasarkan data dari statistik Provinsi Maluku, jumlah warga masyrakat miskin di Kabupaten SBB sebabanyak 19 ribu lebih, dan yang sudah mendapatkan bantuan melalui program keluarga harapan (PKH) berupa bantuan nontunai sebanyak 13 ribu kepala keluarga sehingga masih tersisah sekitar 6 ribu kepala keluarga yang berlum diberikan bantuan.

“Selaku Bupati SBB, saya berharap dengan penyerahan bantuan sembako dan masker sebagai bentuk kepedulian pemerintah dalam mengatasi dampak virus covid-19 tepat sasaran, serta dapat mencukupi kehidupan sehari-hari bagi masyarakat kurang mampu,”tutur Bupati SBB.

Payapo menuturkan, penularan virus corona sampai dengan saat ini belum ada ahli yang bisa memastikan bahwa wabah ini akan berakhir. Olehnya itu untuk mengatasi dampak sosial dari penularan virus covid-19, Pemerintah Seram Bagian Barat akan melakukan gerakan menciptakan kebun baru dilingkungan masyarakat yang didalamnya akan di tanami dengan beragam umbi-umbian guna mengantisipasi krisis pangan.

“Saya ucapkan terimakasih kepada bapak dan ibu sekalian yang telah hadir untuk menerima bantuan sembako dan masker. Atas nama Pemerintah Kabupaten SBB, saya mengucapkan selamat memasuki bulan suci ramadhan bagi yang menjalankan.

Bupat juga mengingatkan, kepada masyarakat agar dapat peraturan pemerintah, berupa menggunakan masker ketika bepergian keluar rumah dan budayakan hidup bersih sehingga dapat mencegah penyebaran virus corona.

Penyerahan sembako dan masker  secara simbolis oleh Bupati SBB,  Mohamad Yasin Payapo, Wakil Bupati Kab SBB Timatius Akerina, Sekda  Mansur Tuhare, Waka Polres SBB,  Kompol Akmil Djapa, Pabung Kodim persiapan SBB, Mayor Inf D. Mado kepada Penjabat Desa dan BPD.

Pembagian sembako yang diperuntukan kepada warga masyarakat kurang mampu sebanyak sebanyak 1.066 KK diantaranya, Desa Tihulale 21 KK, Desa Rumahkay 255 KK, Desa Latu 526 KK, Desa Tomalehu 47 KK, dan Desa Hualoy 217 KK.

Paket yang di bagikan berupa, beras 10 kg, gula pasir 1 kg, minyak goreng liter, susu 2 kaleng, mie instan 5 bungkus dan 1 buah masker.

“Untuk masyarakat yang kurang mamapu yang berasal dari Desa Seriholo dan Desa Tala tidak diberikan bantuan karena sudah terdaftar dalam Bantuan  Langsung Tunai (BLT),”ungkap Bupati SBB. (CNI-04)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *