Kepri,CakraNEWS.ID- Ciptakan situasi Kamtibmas pada Operasi Ketupat Seligi 2019, agar dapat memberikan kenyamanan kepada masyarakat Kepulauan Riau, Polda Kepri melalui Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) Polda Kepri, membentuk satuan anti begal diseluruh jajaran Polresta maupun Polres.
Direktur Reskrimum Polda Kepri, Kombes Pol Hernowo Yulianto, kepada awak media, Sabtu (1/6/2019) mengatakan, pembentukan unit anti begal Polda Kepri beserta Polres jajaran adalah untuk menangkal dan mencegah terjadi tindak kejahatan jalanan yang sering meresahkan masyarakat selama berlangsungnya Operasi Ketupat Seligi 2019 di wilayah hukum Polda Kepri.
“Ada beberapa Polres di wilayah jajaran Polda Kepri yakni Polres Barelang, Polres Karimun, Tanjung Pinang, Bintan, Lingga,Natuna yang disiagakan untuk mengantisipasi sasaran tindakan kejahatan yakni para pelaku Tindak Pidana C3 (Curat, curas, curanmor), premanisme dan kejahatan jalanan lainnya,. lokasi rawan gangguan kamtibmas,waktu waktu tertentu yang rawan terjadinya tindak pidana dalam rangka cegah/antisipasi kejahatan jalanan selama operasi ketupat 2019,” ujarnya.
Disamping itu sambung Hernowo, untuk penempatan anggota Ditreskrimum Polda Kepri berada di simpang pos lantas Panbil Sei Beduk dengan jumlah 8 personel, jajaran Polresta Barelang berada di pura agung amerta buana southlink, Polres Tanjung Pinang Simpang tiga jalan D.I. Panjaitan dengan jumlah personil 11 personel, Polred Bintan berada di Jalan barek Motor Kelurahan Kijang, Bintan Timur dengan jumlah personil 8 orang,Polres Karimun Simpang RSUD Muhammad Sani Jln.Poros Karimun dengan jumlah 11 personel, Polres Lingga berada Simpang wisma Ria Dabo Singkep dengan jumlah personil 8 personel,Polres Natuna dilokasi simpang tiga jalan Soekarno hatta Natuna jumlah personil 7 orang.
“Sasaran kita pelaku Tindak Pidana C3 (Curat, Curas, Curanmor), premanisme dan kejahatan jalanan lainnya,” pungkasnya. (CNI-01)