Bula, CakraNEWS.ID – Kepolisian Resor Seram Bagian Timur (Polres SBT) melangsungkan upacara serah terima jabatan (Sertijab) Kabag Operasi (OPS) pada Sabtu pagi (12/4/2025), di Lapangan Upacara Polres SBT. Dalam prosesi penuh khidmat tersebut, jabatan Kabag OPS secara resmi diserahkan dari pejabat lama, AKP Androyuan Elim, kepada pejabat baru, KOMPOL Yamin Selayar.
Upacara dipimpin langsung oleh Kapolres Seram Bagian Timur, AKBP Alhajat, yang bertindak sebagai Inspektur Upacara. Sementara itu, AKP Ricky Hikmawan selaku Kabag SDM Polres SBT didapuk menjadi Perwira Upacara, dan IPDA Tamsul Maswatu, P.S. Kanit 1 Sat Intelkam Polres SBT, bertugas sebagai Komandan Upacara.
Suasana upacara berlangsung khidmat dan penuh makna, diikuti oleh seluruh jajaran perwira Polres SBT. Pleton gabungan dari Sat Samapta, Sat Polairud, Sat Lantas, Staf Polres, Sat Intelkam, Sat Reskrim, dan Sat Narkoba turut ambil bagian, serta kehadiran Bhayangkari Cabang Polres SBT semakin menambah nuansa kekeluargaan dalam momen penting tersebut.
Kapolres AKBP Alhajat dalam amanatnya menegaskan bahwa proses serah terima jabatan adalah bagian dari dinamika organisasi Polri yang sehat dan diperlukan untuk menjaga ritme manajemen serta efektivitas kinerja satuan.
“Serah terima jabatan yang kita laksanakan pagi ini merupakan hal yang wajar dalam dinamika organisasi. Ini menjadi bagian dari sistem promosi dan rotasi jabatan, guna memberikan pengalaman serta memperluas wawasan dalam berbagai bidang tugas yang dibutuhkan untuk menghadapi tantangan ke depan,” ujar Kapolres dalam sambutannya.
Orang nomor satu di Polres SBT itu menyampaikan bahwa jabatan yang diemban bukan sekadar amanah, tetapi merupakan bentuk kepercayaan yang harus dijalankan dengan penuh dedikasi dan loyalitas tinggi.
“Saya harapkan pejabat baru dapat membawa semangat baru dan memberikan perubahan yang konstruktif dalam tubuh Polres SBT. Pengalaman yang dimiliki menjadi modal besar untuk memperkuat pelaksanaan tugas ke depan,” tambahnya.
Dalam prosesi resmi, penanggalan dan penyematan tanda jabatan dilakukan oleh Kapolres AKBP Alhajat sebagai simbol peralihan wewenang dan tanggung jawab kepada pejabat baru. Momentum ini menjadi tonggak awal dimulainya kepemimpinan KOMPOL Yamin Selayar sebagai Kabag OPS Polres SBT.
Mengakhiri amanatnya, Polisi Bintang Dua pada Polres SBT itu mengucapkan terima kasih dan apresiasi atas dedikasi AKP Androyuan Elim selama menjabat. Kapolres juga menyampaikan selamat bertugas di tempat yang baru, sembari berharap pejabat baru dapat segera menyesuaikan diri dan menjalankan tugas dengan semangat pengabdian kepada masyarakat.***CNI-04