Jakarta,CakraNEWS.ID- Polri mendapatkan penghargaan pada Peringatan Hari Hak Asasi Manusia (HAM) Sedunia yang ke 74 tahun 2022. Penghargaan tersebut pada kategori “Menteri dan Pimpinan Tinggi Lembaga Sebagai Instansi Yang Responsif Terhadap Tindak Lanjut Rekomendasi Penanganan Dugaan Pelanggaran HAM“.
Penghargaan diberikan oleh Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) RI yang secara simbolis diberikan oleh Wakil Presiden Ma’ruf Amin dan Menteri Hukum dan HAM (Menkumham) Yasonna Laoly di The Sultan Hotel & Residence Jakarta, Gatot Subroto, Jakarta, Senin (12/12/2022).
Dirjen HAM Kemenkumham, Mualimin mengatakan, ada sejumlah lembaga yang mendapat penghargaan tersebut. Lembaga itu dinilai cepat memberikan klarifikasi terkait pengaduan masyarakat.
Mualimin menjelaskan, Kemenkumham memiliki Pos Pengaduan HAM dari masyarakat. Kemenkumham kemudian meminta klarifikasi kepada lembaga yang dilaporkan.
“Artinya yang diadukan masyarakat kalau tidak direspons pasti kecewa, tapi ini dengan cepat direspons, makanya kami kasih penghargaan,” ujar Mualimin di lokasi.
Penghargaan tersebut diterima oleh Wakil Inspektorat Pengawasan Umum (Wairwasum ) Polri, Irjen. Pol Tornagogo Sihombing.
Selain Polri, penghargaan yang sama juga diberikan kepada Kejaksaan Agung (Kejagung), Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), dan TNI. Penghargaan juga diberikan kepada pemerintah provinsi (Pemprov) yang melaksanakan pelayanan publik berbasis HAM. *CNI-01