Piru, CakraNEWS.ID– Antusias dan dukungan Masyarakat terhadap sosok Said Latuconsina makin meningkat di sejumlah kabupaten di Maluku. Bagaimana tidak, sosok perwiara tinggi kelahiran 13 Agustus 1970 itu dikenal aktif dalam agenda-agenda sosial serta memperjuangkan kepentingan masyarakat Maluku.
Tampak sejumlah desa di Kabupaten Seram bagian Barat menyampaikan dukungannya terhadap Jenderal Said melalui para tokoh, Kamis (21/12).
Sejumlah desa tersebut yakni, Lumoli, Iha-Kulur, Nurue, Hatusua, Huku Kecil, Manusa, Rambatu, Morekau, Neniari Piru, Neniari Gunung, Lohia Tala, Lohia Sapalewa, Buano Selatan, Nuniali, Kaibobo, Piru, Sohuwe, Riring dan Buria.
Tokoh adat Lumoli Alfred Laturake mengaku menyampaikan dukungan terhadap Komandan Lantamal IX itu dengan penuh kerelaan dan sadar.
Dirinya menilai, Jenderal Said sejak menjadi orang nomor satu di Lantamal Ambon sangat mempertimbangkan kepentingan rakyat Maluku dalam setiap kebijakannya.
Dikatakan, komitmen angkat Maluku melalui jabatan yang diembannya, mebuat institusi yang dipimpinnya mejadi institusi yang humanis dan makin dicitai masyarakat Maluku.
“Jenderal Said sangat layak menjadi pemimpin di Maluku. Luar biasa komitmen beliau. Sudah tergambar dari semua program bagus yang telah dinikmati masyarakat Maluku,” akui Alfred.
Senada dengan Alfred, tokoh adat, Piter Lekalaet dan Kaleb Sasake bersaksi atas kebaikan Said dalam hal mengawal kepentingan anak-anak Maluku dalam berkarir di TNI.
Dikatakan, sosok Said tidak seperti jenderal-jenderal asal Maluku lainnya. Karena selama menjadi Komandan, Jenderal Said sangat memperhatikan anak-anak Maluku.
“Buktinya adalah, tetap ada kuota special anak Maluku dalam penerimaan TNI Angkatan Laut. Ini artinya, Jenderal Said punya perhatian luar biasa terhadap kita,” terang mereka kompak.
Hal yang sama disampaikan Maswan, tokoh pemuda dari Kulur Huamual. Maswan tegas menyatakan, sosok Said menjadi dambaan masyarakat Maluku saat ini.
Dipaparkan, secara umum, masyarakat di SBB memiliki sebuah keinginan jika Said Latuconsina maju sebagai calon gubernur Maluku 2024-2029.
Banyak program pemberdayaan peningkatan ekonomi masyarakat dilakukan oleh Jenderal Said. Terelbih mengawal anak-anak kita, Adik-Adik kita dari berbagai daerah tanpa mengenal latar belakang agama dan suku bergabung menjadi bagian dari Abdi Negara di angkatan Laut.
“Artinya ini sangat membantu ratusan keluarga di Maluku. Sosok Said sangat berebeda dengan jenderal-jenderal dari Maluku lainnya,” terang dia.
Maswan berharap, dukungan yang dilayangkan kepada Jenderal Said dapat mematik perhatian Said meliaht kOndisional Maluku yang saat ini susah untuk bangkit dari keterpurukan.
“Kami berharap, Jendral Said bisa mendangar kami dan mengamini harapan kami ini,” pungkas dia.*** CNI-03
Singkat Tentang Jenderal Said Latuconsina
Brigadir Jenderal TNI (Mar) Said Latuconsina, S.E., M.M., M.T. (lahir 13 Agustus 1970) adalah seorang perwira tinggi TNI-AL yang sejak 2 Agustus 2021 mengemban amanat sebagai Komandan Lantamal IX Ambon.[1]
Said, merupakan alumnus Akademi Angkatan Laut (AAL) angkatan ke-XXXVIII/tahun 1992.[2] Jabatan terakhir jenderal bintang satu ini adalah Wakil Komandan Lantamal IX/Ambon.[3][4]
Riwayat Jabatan
- Danseba Pusdikmar (2008—2009)
- Kadispen Kormar (2009—2010)
- Danyon Bekpal 1 Marinir (2010—2011)
- Asintel Danlantamal XIV/Sorong (2015)
- Asintel Danlantamal IX/Ambon (2017—2018)
- Waaster Kogabwilhan I (2019—2020)
- Wadanlantamal IX/Ambon (2020—2021)
- Komandan Lantamal IX Ambon (2021—Sekarang)