Tanjungpinang,CakraNEWS.ID- Wakil Komandan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Wadanlantamal) IV Tanjungpinang Kolonel Laut (P) Dr.Imam Teguh Santoso, S.T,M.Si, menerima kunjungan resmi Perwira Siswa (Pasis) Dikreg Sesko TNI angkatan ke- XLVI di Aula Yos Sudarso Markas Komando (Mako) Lantamal IV Jalan Yos Sudarso nomor 1 Batu Hitam Tanjungpinang Kepulauan Riau, Selasa (20/8/2019).
Kepala Dinas Peneragan Lantamal IV Tanjungpinang, Mayor Marinir, Saul Jamlaay, dalam rilisnya kepada Wartawan mengatakan, kunjungan Pasis Dikreg Sesko TNI angkatan ke-XLVI adalah dalam rangka Kuliah Kerja Dalam Negeri (KKDN), yang diikuti sebanyak 31 (tiga puluh satu) orang.
31 orang Pasis Dikreg Sesko TNI angkatan ke-XLVI, terdiri dari 27 (dua puluh tujuh) pasis gabungan yaitu TNI Angkatan Darat (TNI AD), TNI Angkatan Laut (TNI AL), TNI Angkatan Udara (TNI AU), kemudian 2 (dua) orang Pasis Polisi Republik Indonesia (Polri), serta 2(dua) Pasis dari Negara Singapura dan Arab Saudi. Dalam kunjungan tersebut rombongan Pasis Dikreg Sesko TNI angkatan ke-XLVI dipimpin oleh Direktur Evaluasi dan Pengembangan (Direvbang) Sesko TNI Marsekal Pertama TNI Anwar Kasim.
Dalam sambutannya Komandan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Danlantamal) IV Tanjungpinang Laksamana Pertama TNI Arsyad Abdullah, S.E, M.A.P, yang dibacakan oleh Wadanlantamal IV mengatakan, Lantamal IV sebagai komponen utama pertahanan laut di wilayah Provinsi Kepulauan Riau memegang peranan penting dalam menjaga stabilitas keamanan maritim, khususnya di kawasan Selat Salaka dan merupakan perbatasan dengan negara Singapura, Malaysia, dan Vietnam.
Lebih jauh dikatakan oleh karena itu, Provinsi Kepulauan Riau sebagai Provinsi Kepulauan terbesar di Indonesia harus memiliki TNI Angkatan Laut dalam hal ini Lantamal IV yang besar dan berkelas dunia (world class navy)
“Di wilayah kerja Lantamal IV masuk dalam Alki I, yang merupakan jalur pelayaran yang sangat padat dilalui oleh kapal-kapal negara asing, dan berada di posisi terdepan berhadapan langsung dengan beberapa negara tetangga. Dan untuk menjamin kepentingan nasional Indonesia serta turut menjaga stabilitas keamanan baik regional maupun internasional,” ujarnya.
Sementara itu ditempat yang sama Direvbang Sesko TNI mengatakan, kegiatan KKDN mempunyai peran penting dalam membangun perspektif Pasis agar, mampu menyusun konsep pengembangan pemikiran dan pertahanan negara untuk pemerintah daerah, dan sumbangan pemikiran, pembinaan kemampuan pertahanan wilayah untuk wilayah terkait beserta jajaran.
“Kegiatan ini merupakan bentuk aplikasi secara langsung dari teori yang telah diterima oleh Pasis, di mana dihadapkan dengan kondisi nyata,” tutur Direvbang Sesko TNI.
Selesai sambutan, acara dilanjutkan dengan paparan yang disampaikan oleh Asisten Operasi (Asops) Danlantamal IV Kolonel Laut (P) Edward H Sibuea, S.T, tetang profil dan tugas pokok Lantamal IV, serta tugas-tugas lainya seperti bantuan operasi pada otoritas sipil.
“Lantamal IV memiliki Tim pemukul Fleet One Quick Response (F1QR), yang telah berhasil menggagalkan berbagai tindak pidana tertentu dilaut dan penyelundupan seperti penyelundupan Narkotika jenis sabu-sabu, elektronik , tenaga kerja ilegal, Baby Lobster, unggas dan hewan satwa yang di lindungi serta pelanggaran pelayaran kapal yang melalui jalur laut di perairan wilayah Kepri,” tutur Asops Danlantamal IV Tanjungpinang
Acara ditutup dengaan tukar menukaran cindera mata dan foto bersama di depan gedung Mako Lantamal IV. Hadir dalam kegiatan tersebut. Para Pejabat Utama Lantamal IV, Para Kepala Dinas dan Kepala Satuan Kerja Lantamal IV. (CNI-01)